Kawaii Beauty Japan

Featured

Mengulas Rekam Jejak Kartini Di Zaman Modern

Di era yang modern ini, sosok Kartini yang berarti bagimu tentu adalah wanita-wanita yang ada di dekatmu. Jadi, siapakah Kartini yang menjadi inspirasimu?

Melisa

Masih dalam rangka memperingati hari Kartini pada tanggal 21 April yang lalu,  sebenarnya apa sih yang terbayang dibenakmu ketika mendengar kata “Kartini”, ladies?

Sosok Kartini memang erat kaitannya dengan perjuangan kaum wanita Indonesia dalam memperoleh kesetaraan gender. Tak kenal lelah berjuang untuk bisa mendapatkan hak asasi yang sama dengan para pria, tokoh Ibu Kartini seakan lekat kaitannya dengan emansipasi wanita yang kini kamu rasakan di zaman modern.

Mother

Sekarang, sosok Kartini bukan hanya bisa dibayangkan sebagai wanita dengan kebaya tradisional dan sifat yang sering melakukan pemberontakan akan diskriminasi. Kartini kini bisa diartikan sebagai kaum wanita yang mampu memberikan atmosfer yang positif bagi orang-orang yang ada di sekelilingnya. Dimulai dari keluarga, para ibu rumah tangga nyatanya menjadi sosok Kartini sejati yang paling kita kenal selama ini. Ibu rumah tangga yang baik akan mendedikasikan waktunya untuk merawat dan membimbing anak-anak serta berbakti pada suami.

Menjadi ibu rumah tangga bukan berarti harus ketinggalan zaman dan memiliki sifat yang kolot. Sebab ibu rumah tangga juga bisa mempelajari banyak hal baru dengan melakukan browsing internet, aktif dalam komunitas kaum wanita atau membaca buku-buku seputar pendidikan dan rumah tangga. Berkumpul dengan sesama ibu rumah tangga tentu bukan hanya untuk keperluan arisan atau ajang bergosip ria, tapi juga menjadi momen yang tepat untuk berbagi pengalaman dan wawasan baru seputar kehidupan rumah tangga. Ibu rumah tangga yang cerdas dan cekatan akan menjadi pelita bagi kehidupan keluarga. Lebih hebat lagi bila para ibu rumah tangga cermat membagi waktu antara keluarga dan perkembangan karir di kantor.

theacher

Tentang Kartini lainnya yang sering kamu temui dalam hidupmu, bisa saja mereka adalah guru atau dosenmu. Guru atau dosen adalah sosok Kartini yang berjuang keras di bidang pendidikan. Demi passion-nya yang bertekad untuk mencerdaskan generasi muda, mereka rela meluangkan banyak waktu untuk sekedar membimbing siswa atau mahasiswa yang malas belajar. Pernah kamu pikirkan mengenai perasaan mereka ketika sudah lama mengenal dan membimbingmu?

Mereka mungkin senang atau terhibur jika punya anak didik seperti kamu. Tapi mereka akan lebih senang lagi kalau kamu bisa lulus dengan nilai yang memuaskan dan bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi. Selain ibu rumah tangga atau gurumu, Kartini juga bisa hadir dengan citra yang agak menyeramkan. Dialah bosmu di kantor. Wanita yang jabatannya lebih tinggi darimu itu mungkin sering memarahimu. Tapi itu semua ia lakukan demi kebaikanmu dan kemajuan perusahaan tempat kamu bekerja. So, jangan lupa untuk berterimakasih atau bertanya padanya jika ada hal-hal yang belum kamu mengerti.

Menyambut hari kartini di tahun 2015 ini, kamu pasti sudah mulai mengingat siapa saja sosok Kartini yang paling dekat denganmu dan rela berjuang demi kebaikanmu. Siapkan dirimu untuk banyak bersyukur dan berterimakasih karena bisa mengenal wanita-wanita istimewa tersebut. So, siapa sih “Kartini” yang membuat kamu terinspirasi hingga saat ini?

Melisa
day-dreamer, night-thinker, black enthusiast :)
Share this article

Artikel Terkait