Kawaii Beauty Japan

Featured

Weekend Seru di Jakarta Fair Kemayoran

Ladies, siapa yang belum berkunjung ke Jakarta fair Kemayoran 2019? Kamu akan menyesal lho jika tidak datang saat weekend!

Ayu Dewi Handayani

Jakarta - Sejak dibuka di hari pertama, kemeriahan Jakarta Fair 2019 terus berlanjut. Hal itu menyusul tersedianya nuansa baru yang dipersiapkan Jakarta Fair untuk seluruh pengunjung. Komitmen tersebut memang sudah menjadi bagian bagi Jakarta Fair di setiap tahunnya dalam menghadirkan serta menambah berbagai acara yang berkualitas dan menarik.

"Kita dari panitia selalu menaikkan kualitas acara, dan kualitas daripada kepesertaan baru yang cukup banyak hadir dan itu menarik. Setiap tahun, masyarakat yang dari tahun ke tahun ke Jakarta Fair akan merasakan perubahan dari Jakarta Fair 2019," ujar Marketing Director PT JIExpo, Ralph Scheunemann.

Salah satu sisi keutamaan dari Jakarta Fair yakni memiliki keberadaan dua panggung megah yaitu panggung utama dan panggung gambir. Setiap harinya, panggung utama dan gambir selalu menghadirkan beberapa acara meriah. Pada hari kedua gelaran Jakarta Fair, panggung utama sudah dihibur oleh penampilan dari tiga band lokal, diantaranya Kodusa, NDM Reggae, Bigwave, dan terakhir grup musik bergenre reggae, Souljah.

Sedangkan disisi lain area Jakarta Fair, panggung Gambir dimeriahkan oleh sajian musik Reggae Night. Masih banyak lagi kegiatan hiburan yang sudah disusun oleh pihak panitia untuk pengunjung Jakarta Fair.

Dalam tiga hari kedepan, Jumat (24/5) hingga Minggu (26/5), suguhan berbagai atraksi Barongsai yang akan digelar di Hall D Jakarta Fair selama tiga hari berturut-turut. Sementara untuk live musik consert di hari ini, Jumat (24/5), panggung Utama Jakarta Fair akan diisi oleh penampilan dari salah satu band legendaris di Indonesia, Padi Reborn. Selain itu, pengunjung juga akan dimanjakan oleh alunan musik, Dangdut Night di panggung Gambir.

PRJ

 

Kemudian pada hari Sabtu (25/5), giliran bapak Reggae Indonesia, Tony Q yang akan menghibur pengunjung Jakarta Fair di panggung utama. Terakhir pada tanggal (26/5) musisi indie asal Bandung, Fiersa Besari gentian yang akan segera menghibur pengunjung Jakarta Fair di panggung utama pada hari Minggu akhir pekan nanti.

Seperti diketahui, Jakarta Fair Kemayoran 2019 mulai diselenggarakan dari tanggal 22 Mei sampai 30 Juni 2019 mendatang. Selama 40 hari pergelaran, JFK bakal menyajikan pameran multi produk secara lengkap dan menggelar berbagai acara menarik.

Untuk jadwalnya,  menjelang hari raya lebaran yakni pada tanggal 30 Mei - 3 Juni 2019, Jakarta Fair mulai dibuka pukul 10.00 hingga 23.00 WIB. Sedangkan pada hari H lebaran, ajang ini juga tetap akan dibuka untuk umum yakni mulai pukul 14.00 dan tutup pada pukul 23.00 WIB. Dan pada masa libur lebaran, tanggal 6 hingga 9 Juni akan dibuka mulai pukul 10.00 hingga 23.00 WIB. 

Nah, kamu mau datang di hari apa nih Ladies?

Tagged in:
Ayu Dewi Handayani
An editor of words.
Share this article

Artikel Terkait