Kawaii Beauty Japan

Makeup

Tren Bibir Penuh ala Kylie Jenner

Banyak wanita menginginkan memiliki bibir yang seksi dan penuh, seperti Kylie Jenner. Bahkan muncul tren di sosial media dengan #kyliejennerchallenge, hmm seperti apa yah kehebohannya?

Cut Auzola Azalia

Kamu sebagai beauty enthusiast pasti tahu tentang #kyliejennerchallenge yang sempat heboh belakangan ini, kan? Banyak wanita yang berlomba-lomba untuk membuat bibirnya terlihat penuh seperti Kylie Jenner. Ada yang menggunakan alat "lip plummer" yang diklaim aman, tetapi ada juga yang tidak segan-segan menggunakan shot glass atau gelas berukuran kecil yang malah membuat bibir jadi lebam!

 

A photo posted by King Kylie (@kyliejenner) on Jun 15, 2015 at 10:20am PDT

 

A photo posted by MarluLashes (@shopmarlu) on Jun 18, 2015 at 5:21pm PDT

Tapi ternyata tren bibir penuh ini sudah ada sejak lama lho, ladies! Pastinya masih ingat kan dengan bibir sexy Megan Fox atau Angelina Jolie? Lalu ingat juga kan saat para wanita berlomba-lomba berfoto ala 'duck face' yang membuat bibir terlihat lebih tebal saat difoto? 

BACA JUGA: Foto ala Duck Face Udah Gak Jaman Lagi! Sekarang Jamannya Sparrow Face​

 

A photo posted by Angelina Jolie (@angelinajolie) on May 27, 2015 at 7:19pm PDT

Wanita memang banyak yang terobsesi dengan memiliki bibir yang lebih tebal dan penuh. Salah satu studi dalam jurnal Vision Research di tahun 2010 mengungkapkan bahwa wanita yang memiliki bibir penuh dan tebal dikatakan memiliki potensi kawin yang lebih kuat dan lebih atraktif dibandingkan wanita yang bibirnya lebih tipis.

Selain itu, sebagian besar dari penekanan tren bibir penuh ini dimulai di tahun 50-an, ketika Marilyn Monroe dianggap sebagai wanita terseksi. Marilyn merepresentasikan transisi dalam pemikiran kultural tentang wanita dan seks. Wanita yang memiliki bibir penuh dianggap terlihat sangat seksi dan bibir penuh dianggap dapat lebih mengekspresikan kemampuan untuk melakukan seks. 

 

A photo posted by Marilyn Monroe (@marillynmonrroe) on Jun 19, 2015 at 1:30am PDT

Semenjak itu, tren bibir penuh banyak sekali diminati oleh para wanita. Tidak sedikit wanita yang melakukan injeksi agar bibir nya telihat lebih tebal dan penuh. Terlebih lagi, biasanya nominasi wanita terseksi tahun ke tahunnya dipegang oleh wanita-wanita yang berbibir penuh. 

Tidak hanya itu, sampai tahun 2015 pun tren bibir penuh masih sangat diminati, oleh karena itu banyak sekali wanita yang mengikuti #kyliejennerchallege yang tidak sedikit malah membuat bibir menjadi lebam. Walaupun kamu menginginkan bibir yang penuh, jangan tiru challenge yang dapat membahayakanmu ini ya, ladies! Lebih baik kamu menggunakan lip liner atau lipgloss untuk membuat bibirmu terlihat lebih penuh! Seperti video berikut ini! Selamat Mencoba!

 

A video posted by @vegas_nay on Jun 13, 2015 at 1:48pm PDT

BACA JUGA: Tutorial Membuat Bibir Penuh dengan Lip Liner​

Cut Auzola Azalia
A weirdo who wants to share her knowledge about beauty, lifestyle and stuff. A psychology student who stuck with thesis, a beauty blogger in other life, makeup and skin care junkie, a Disney lover, a princess freak, and a girl who interested in the world of cosplay. Reach me by email at cut_auzola@yahoo.com
Share this article

Artikel Terkait