Kawaii Beauty Japan

Travel

Tips Mudik Lancar dengan Kendaraan Pribadi

Sebentar lagi Ramadhan akan segera berakhir dan Hari Raya pun akan segera tiba. Saatnya silaturahmi dengan sanak saudara di kampung halaman tercinta.

Gita Pramesari

Mudik atau pulang kampung itu adalah tradisi khas orang Indonesia. Meskipun harus macet-macetan, tetapi momen setahun sekali untuk berkumpul bersama keluarga dan sanak saudara di kampung halaman merupakan hal yang paling ditunggu-tunggu.

Banyak orang yang akan berusaha dengan apapun agar tetap bisa pulang ke kampung halaman. Mulai dari mengantri membeli tiket sampai berdesak-desakan. Namun tidak jarang juga orang memilih membawa kendaraan pribadi untuk kembali ke kampung halaman. Untuk kamu yang ingin mudik menggunakan kendaraan pribadi, berikut ini beberapa tips yang harus dilakukan agar perjalanan mudikmu tetap lancar.

Cek Kondisi Kendaraan

Periksakan ke bengkel mengenai kesiapan kendaraanmu mulai dari rem, ban, oli, suku cadang,dan lainnya. Cek juga kesiapan surat-surat kendaraan seperti SIM dan STNK, terutama cek masa berlakunya dan jangan lupa membawa SIM. Jangan sampai perjalananmu terhambat karena mobil mogok atau surat-surat kendaraan yang tidak lengkap.

Siap Kondisi Fisikmu

Mengendarai kendaraan merupakan hal yang cukup menantang dan membutuhkan konsentrasi yang tinggi. Kalau kamu ngerasa sedang tidak enak badan, jangan paksa untuk menyetir, biarkan saudaramu yang lain yang menyetir. Jadi, sebelum hari H, usahakan kamu tidur cukup dan meminum vitamin. Kalau kamu sudah lelah, istirahatlah sebentar di rest area. Sebaiknya ajak teman seperjalanan yang bisa berkendara, agar bisa bergantian saat menyetir.

BACA JUGA: Ini Dia Cara Tidur Nyenyak Dalam Setiap Suasana

Bawa Barang Seperlunya

Selain mempersempit ruang gerak di mobil atau motor, membawa barang berlebihan dapat memberikan beban tambahan di kendaraanmu. Beban kendaraan dapat mempengaruhi pemakaian bahan bakar, semakin berat beban maka semakin cepat pula pemakaian bahan bakarnya.

Jangan lupa untuk membawa bekal makanan, minuman dan obat-obatan. Jika kamu berkendara dengan motor, jangan lupa memakai alat-alat keselamatan seperti helm, jaket, masker, sarung tangan dan sepatu. Bawa juga jas hujan dan tali karet di dalam tasmu ya.

Tas Kecil yang Handy

Untuk kamu para pemudik yang mau ringkas, mungkin kamu perlu siapin tas kecil untuk peralatan penting. Jadi kamu tidak perlu membuka-buka tas besarmu. Ini beberapa saran yang perlu dibawa di dalam tas kecilmu, powerbank karena perjalananmu mungkin akan panjang dan kamu akan memerlukannya untuk handphonemu tetap bisa menemanimu. Tisu basah, tisu kering dan handuk kecil bisa kamu gunakan saat ingin kekamar mandi. Jangan lupa sabun muka, sikat gigi, odol dan sabun dengan traveling size agar memudahkanmu.

Patuhi Rambu Lalu Lintas

Semua orang ingin segera tiba dan berkumpul dengan keluarga, tapi bukan itu artinya bisa seenaknya berkendara dan mengabaikan lalu lintas. Mari kita patuhi rambu lalu lintas agar kita semua bisa berkumpul dengan keluarga tercinta di Hari Raya dengan sehat dan selamat.

Sudah siap menyambut suka cita hari raya Idul Fitri? Yuk sama-sama kita persiapkan diri dan kendaraan kita menyambut perjalanan ketempat keluarga besar berkumpul. Jangan lupakan tipsnya ya! Selamat bermudik! 

BACA JUGA: Tips Mudik Menggunakan Transportasi Umum​

Gita Pramesari
I am a traveller and a writer.
Share this article

Artikel Terkait