Tips Berhijab 101: Cara untuk Menyiasati Hijab yang Berbau Tak Sedap
Bau tak sedap dibalik hijab bisa membuat orang-orang di sekitarmu terganggu. Atasi dengan cara ini yuk, ladies!
Saat wanita menggunakan hijab, ada bebreapa masalah yang seringkali meresahkan. Salah satu yang paling umum adalah munculnya berbagai masalah pada wambut seperti aroma yang tidak sedap, lepek dan lain sebagainya. Namun, kamu tak perlu khawatir, ladies. Sebab, semua masalah pasti ada solusinya. Termasuk aroma tak sedap di balik hijab yang kamu gunakan,
Kamu pastinya tidak mau kan orang disekitarmu terganggu dengan bau hijab yang tidak sedap darimu. Nah, penasaran bagaimana saja cara mengatasi bau tak sedap di balik hijab? Kamu bisa ikuti 6 cara sederhana di bawah ini. Yuk, simak!
1. Rutin Cuci Rambut
Cuci rambut atau keramas adalah hal yang sangat penting untuk semua orang, termasuk bagi kamu yang menggunakan hijab. Bersihkan rambutmu secara menyeluruh minimal dua hari sekali. Tambahkan kondisioner untuk membuat rambutmu jadi halus dan lembut. Kemudian, usapkan hair tonic pada kulit kepala untuk menjaga kesegarannya. Rambutmu akan terbebas dari masalah lepek, lengket dan berminyak.
2. Menyemprotkan Hair Mist
Menjaga kelembutan rambut juga sangat penting bagi kamu yang menggunakan hijab. Salah satu cara yang paling mudah untuk membuat rambut tetap lembut dan segar adalah dengan menyemprotkan hair mist. Tidak hanya itu saja, hair mist juga akan membuat rambutmu menjadi wangi dan efektif menyerap keringat.
3. Gunakan Hijab Saat Rambut Sudah Kering
Saat terburu-buru, seringkali seseorang langsung menggunakan hijab, bahkan saat rambutnya masih basah. Sebaiknya, hindarilah hal ini, ladies! Rambut basah yang langsung ditutup rapat dengan hijab akan membuatnya menjadi lembap dan bau. Keringkan rambutmu hingga sempurna, baru gunakanlah hijabmu. Kamu bisa menggunakan bantuan hair dryer.
4. Perhatikan Material Hijab
Material hijab memiliki peran yang sangat penting terhadap kenyamananmu. Menggunakan jenis hijab yang tebal dan bertumpuk-tumpuk di saat cuaca sedang panas, dapat membuat kulit kepala mengeluarkan keringat berlebih dan akhirnya baunya jadi tidak sedap. Pilihlah materaial hijab yang sejuk dan dapat menyerap keringat agar kamu bisa merasa lebih nyaman saat menggunakannya ya, ladies!
5. Biarkan Rambut dan Kulit Kepala Bernapas
Sesampainya kamu di rumah atau tempat yang tak mengharuskanmu menggunakan hijab, lepaslah sejenak dan biarkan kulit kepala bernapas lega. Jika kamu menguncir rambutmu saat menggunakan hijab, lepaskan juga kunciranmu agar rambut bisa terbebas.
6. Gunakan Hair Mask
Sesekali, luangkanlah waktumu untuk menggunakan hair mask. Kamu bisa gunakan hair mask alami yang diracik sendiri sesuai kebutuhan atau membelinya di toko. Gunakan hair mask untuk rambut yang terawat dan wangi selama satu atau dua kali dalam seminggu secara rutin.
Meski rambut tak terlihat orang-orang di sekitar karena ditutup hijab, bukan berarti kamu boleh bolos untuk merawatnya. Kamu bisa coba beberapa cara di atas untuk mengatasi bau tak sedap di balik hijab. Selamat mencoba!