Kawaii Beauty Japan

Skin Care

Memaksimalkan Kinerja Skin care dengan Cara Sederhana

Sudah memakai berbagai macam skin care tapi hasilnya wajah masih gitu-gitu aja? Tips berikut akan membantu kamu memaksimalkan kinerja skin caremu.

Dessy Octa

Demi mendapatkan wajah yang di impikan, seseorang mungkin rela melakukan apa saja atau bahkan merogoh kocek lebih banyak hanya untuk membeli produk perawatan kulit. Namun tahukah kamu, semahal apapun skin care yang kamu punya hasilnya tidak akan maksimal jika tidak terserap dengan baik di kulit. Tentunya akan sia-sia bukan?
Sebelum menggunakan skin care, ada cara-cara sederhana yang perlu kamu lakukan agar skin caremu dapat bekerja dengan maksimal.

BACA JUGA: Tips Memaksimalkan Kandungan Skin Care Pada Kulit

Mencuci Muka Dengan Air Bersih

Kita tidak tahu seberapa bersihnya air yang mengelir dari keran, sehingga alangkah baiknya bila mencuci muka dengan air bersih atau air yang telah di masak terlebih dahulu.

Mencuci Muka Dengan Air Hangat

Selain air bersih, kamu juga bisa mencoba mencuci muka dengan air hangat karena dapat membuat pori-porimu terbuka dan siap untuk menyerap skincare setelahnya.

Gunakan Sikat Halus atau Kapas untuk Mencuci Muka

Sudah banyak produk dipasaran yang menyediakan berbagai alat yang membantu proses cuci muka agar lebih bersih. Namun kamu bisa menggantinya dengan menggunakan kapas. Pilihlah kapas yang agak tebal, basahi dengan air, tuangkan liquid cleanser favoritmu lalu gosokkan ke wajah. Cara ini efektif membuat wajah lebih bersih dan halus setelah cuci muka.

Minum Air Putih

Air putih berguna untuk melancarkan metabolisme tubuh dan membantu menghidarasi kulitmu dari dalam.

BACA JUGA: Ini Dia Waktu Terbaik Minum Air Putih agar Lebih Sehat!

So, rawatlah wajahmu dari sekarang. Mulailah dengan hal-hal kecil. Jangan lupa ubah pola hidupmu menjadi lebih baik. Hindari kebiasaan begadang dan memperbanyak makan sayuran dan buah-buahan juga membantu menambah kecantikan kulitmu. Selamat mencoba!

 

Dessy Octa
A new beauty blogger who really curious with skincare
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Tisu Basah (2)

Tisu basah sering menjadi penyelamat di kala darurat. Tidak hanya membersihkan tubuh, wajah pun bisa dibasuh bersih oleh benda ini. Ingin tahu lebih banyak lagi manfaat tisu basah lainnya? Yuk simak!

Istiarina Putri

Manfaat Tisu Basah

Tisu basah sering menjadi penyelamat di kala darurat. Tidak hanya membersihkan tubuh, wajah pun bisa dibasuh bersih oleh benda ini. Ingin tahu lebih banyak lagi manfaat tisu basah lainnya? Yuk simak!

Istiarina Putri

Laser X Tato Permanen

Tato seringkali menjadi salah satu alat untuk mengekspresikan diri. Akan tetapi, tidak jarang banyak yang menyesali keputusan tersebut. Laser adalah salah satu cara menghilangkan tato.

Istiarina Putri