Kawaii Beauty Japan

Featured

Indonesia Berpartisispasi Merayakan Hari Jazz Internasional 2015!

Dalam rangka memperingati Internasional Jazz Day pada tanggal 30 april, Indonesia berpartisipasi meramaikan dalam acara Master Jam Festival di Ukraina.

Me Siang

Dwiki Darmawan mewakili Indonesia di Internasional Jazz Day

Pada November 2011, UNESCO menetapkan tanggal 30 April sebagai Hari Jazz Internasional. Indonesia ikut berpartisipasi merayakannya dalam ajang Master Jam Festival di Odessa, Ukraina. Kedutaan Besar RI di Polandia, Niniek Kun Naryatie mengundang Dwiki Darmawan sebagai perwakilan Indonesia untuk tampil di Odessa Musical Comedy Theatre pada 26 April.

Dwiki Darmawan akan tampil bersama dengan tiga musisi modern jazz asal Polandia, diantaranya Piotr Checki (Saxophone), Adam Golucki (Drums), dan Pawel Uriwski (Accoustic & electric bass). Selain itu ada sejumlah musisi dari dalam maupun luar negeri Ukraina, seperti Bernard Struber gitaris dan pianis dari Strasbourg, Perancis, Nelly Manukian flutist asal Armenia dan Boris Plotnikov pemain harmonica dari Russia.

BACA JUGA: Rekomendasi Video Musik Jazz Oleh Musisi Jepang Untuk Kamu Pencinta Jazz

Global Concert 2015

Tahun lalu, 2014 penyelanggaraan Hari Jazz Internasional diadakan di Osaka, Jepang. Tahun ini, UNESCO menggelar konser global Internasional Jazz Day di Paris pada 30 April 2015. Kalian bisa menyaksikan Live streaming di Jazzday.com sesuai dengan waktu setempat (Paris) 19.00. Terdapat 27 musisi yang akan tampil di konser global ini, diantara lain : John Beasley, Dee Dee Bridgewater, Till Brӧnner, A Bu, Igor Butman, Terri Lyne Carrington, Mino Cinélu, Avishai Cohen, Eliane Elias, Antonio Farao, James Genus, Herbie Hancock, Al Jarreau, Femi kuti, Annie Lennox, Gregoire Maret, Hugh Masekela, Marcus Miller, Rudy Pérez, guillaume Perret, Dianne Reeves, Lee Ritenour, Claudio Roditi, Isfar Sarabski, Wayne Shorter, Ben Williams, Dhafer Youssef.

Yogyakarta ikut memeriahkan hari Internasional Jazz

Para pecinta music jazz yang berada di Yogya, kalian bisa menghadiri pertunjukan bertajuk “ All About that J?zz” yang diadakan oleh IFI-LIP (Institut Franc̹ais d”Indonésie) yang bekerja sama dengan Warung Perancis UMY dan American Corner UMY. Di acara tersebut akan hadir Jay & Gatra Wardaya yang akan mengajak penonton untuk mendapatkan pengalaman berimprovisasi dan membangun musik jazz.

Acara ini digelar pada hari Kamis, 30 April 2015, di Auditorium IFI-LIP : Jl. Sagan No.3, Yogyakarta. Acara dimulai tepat pukul 19.30 WIB. Asyiknya, penonton tidak perlu membeli tiket untuk datang ke acara ini, tapi karena jumlah tiket terbatas diharapkan melakukan registrasi di: http://all-about-that-jazz.eventbrite.com/ atau untuk info lebih lanjut silakan hubungi : @gatrawardaya melalui twitter.

Tagged in:
Share this article

Artikel Terkait