Kawaii Beauty Japan

Relationship

Mitos dan Fakta Tentang Cinta

Hai girls, kamu masih suka dibutakan karena cinta? Mungkin kamu masih terjebak dalam cerita – cerita mitos yang kamu dengar. Boleh percaya, tapi tidak semuanya itu benar.

Kasih Elia Lg

Boleh saja kamu percaya pada mitos – mitos tersebut, tapi jangan lupa yah girls bahwa tidak semua mitos itu benar adanya.

Berikut ini beberapa mitos dan fakta tentang cinta, yuk simak sama-sama!

Cinta Saja Sudah Cukup sebagai Dasar Hubungan

Mungkin kamu salah satu orang yang memilih pasangan dengan mengedepankan perasaan cinta. Pada faktanya, hal itu tidak salah, namun saat kamu ingin menjalin hubungan yang serius seperti pernikahan, perasaan cinta yang menggebu saja tidak cukup. Cinta juga membutuhkan nutrisi, seperti kepercayaan, toleransi, intimasi dan komitmen. Jika kamu hanya merasakan cinta tanpa nutrisinya, maka cintamu tidak akan bertahan lama.

Cinta Tidak Perlu Dipelajari

Salah besar. Faktanya, cinta juga perlu dipelajari. Jika kamu menganggap cinta saja cukup, kamu dan pasangan tidak akan pernah belajar berkomunikasi. Dalam suatu hubungan, akan ada ‘badai’ dahsyat yang menguji cinta kalian. Dengan tidak berhenti belajar dan mengenal pasangan kamu lebih dalam, kamu akan berhasil melalui ‘badai’ tersebut.

Pasangan Sempurna akan Membuat Kamu Bahagia

Faktanya, tidak ada manusia yang sempurna. Mungkin dia tidak seperti pria impian kamu, tapi mungkin kesabarannya atau keberadaannya bisa membuatmu merasa nyaman dan tenang. Ingat kata pepatah yah ladies, jangan menghabiskan waktu mencari orang yang sempurna, tapi carilah seorang yang bisa menyempurnakan kehidupanmu.

Pernikahan adalah Prestasi

Sering galau karena sahabat-sahabat anda telah menikah? Menikah bukanlah prestasi, dan jangan putus asa dengan status single mu. Lebih baik kamu membuka pikiran dan menjadi pribadi yang lebih positif, dengan begitu kamu akan semakin menarik, dan disaat yang tepat, seorang ‘pangeran’ akan datang meminang kamu.

Newsletter kecantikan Kawaii Beauty Japan

Tagged in:
Kasih Elia Lg
Kawaii Beauty Japan Beauty Writer. Mahasiswi Sastra Jepang yang ingin memahami lebih dalam dunia wanita, dan Jepang. Sering lupa menulis di blog pribadi tapi tidak pernah mau ketinggalan berbagi info mengenai kecantikan dan Jepang di Kawaii Beauty Japan.
Share this article

Artikel Terkait