Kawaii Beauty Japan

Lifestyle

Ingin Tahu Cara Membakar Lemak Secara Efektif? Yuk, Coba Body Pump!

Menghilangkan lemak dalam waktu 60 menit? Yuk, simak ulasannya di sini!

Wikan Saputri

Olahraga memang menjadi salah satu tantangan tersendiri bagi kita yang ingin memiliki tubuh langsing ideal. Jadwal kerja yang sangat padat dan tugas harian yang menumpuk sering sekali menjadi alasan bagi kita untuk tidak berolahraga. Satu lagi alasan yang sering ditemui yang menghalangi keberhasilan program olahraga, yaitu perasaan bosan terhadap olahraga yang begitu-begitu saja. Apalagi jika olahraga tersebut dilakukan secara mandiri, bukan dalam kelompok.

Sebenarnya solusinya sangat mudah yaitu hanya dengan masuk ke dalam olahraga berkelompok yang menawarkan berbagai macam kelas yang bersifat interaktif yang pastinya tidak akan membuatmu bosan. Salah satunya, yang paling menantang adalah body pump. Yup! Olahraga ini selain sangat seru ternyata juga terbukti sangat efektif membakar lemak serta mengurangi berat badan lho, ladies! Kok bisa? Yuk, simak ulasannya di sini!

Apa Itu Body Pump?

Body pump adalah sejenis olahraga beban yang sangat populer hampir di seluruh dunia. Bahkan, tidak sedikit tempat kebugaran telah menyediakan kelas khusus untuk olahraga ini. Biasanya body pump kelasnya dibagi berdasarkan berat badan. Body pump merupakan olahraga campuran antara aerobic dan angkat beban yang dilakukan secara berkelompok dengan bimbingan seorang instruktur senam dan diiringi irama musik yang enerjik.

Apa Saja Manfaat Body Pump?

Karena dilakukan secara berkelompok dan diiringi dengan alunan musik dan koreografi yang selalu berubah setiap 3 bulan sekali membuat olahraga ini jauh dari kata membosankan. Setiap sesinya, yang kurang lebih berdurasi antara 50-60 menit ini body pump terbukti dapat membakar 600-800 kalori (tergantung pada berat beban yang digunakan). Selain untuk membakar kalori, pada setiap sesi latihan body pump menggunakan beban bertujuan untuk melatih ketahanan tubuh, meningkatkan kekuatan, meningkatkan kepadatan tulang sehingga mampu mencegah osteoporosis, dan meningkatkan denyut nadi.

Hampir semua bagian tubuh bergerak mengikuti irama musik pada setiap sesi body pump, mulai dari dada, punggung, bahu, perut, hingga pinggul. Dengan begitu seluruh anggota tubuh dapat merasakan efek dari olahraga ini dan setiap akhir latihan biasanya akan dilakukan perenggangan anggota tubuh untuk menghindari resiko cedera yang tidak di inginkan. Memang bagi pemula body pump ini terasa sedikit berat, namun lama kelamaan akan terbiasa dan tidak menutup kemungkinan bagi kamu untuk ketagihan olahraga jenis ini.

Kapan Saja Kita Bisa Melakukan Body Pump?

Karena body pump merupakan jenis olahraga yang menggunakan beban dan gerakan yang cukup enerjik, maka harus ada aturan main agar tidak berlebihan dan kelelahan yang mengganggu aktifitas. Latihan body pump ini hanya boleh dilakukan antara 2-3 kali dalam satu minggu dengan jeda 2 hari untuk beristirahat. Jangan melakukan latihan ini secara berturut-turut dan biarkan otot tubuhmu beristirahat.

Nah, demikianlah ulasan tentang olahraga body pump beserta aturan dan manfaatnya. So, apakah kamu tertarik untuk mencoba?

Tagged in:
Wikan Saputri
Long life learner...
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Jadi Influencer

Apa saja sih manfaat yang bisa kamu dapatkan jika jadi seorang influencer? Apa benar influencer juga memiliki manfaat untuk brand? Yuk baca selengkapnya.

Tha Arpy