Kawaii Beauty Japan

Makeup

Bentuk Eyeliner Terbaik Sesuai Bentuk Matamu

Setiap orang tentunya memiliki bentuk mata yang berbeda-beda. Berbeda bentuk mata berbeda juga bentuk eyeliner yang harus diaplikasikan.

Leonita Nerisa

Eyeliner merupakan item yang wajib dipakai para wanita saat ini. Sama halnya seperti alis, banyak wanita yang tidak bisa keluar tanpa eyeliner yang sempurna. Tahukah kamu kalau ternyata tidak semua bentuk mata cocok dengan wing eyeliner maupun cat eyeliner yang umum dipakai! Berikut bentuk eyeliner yang tepat sesuai dengan bentuk matamu.

Mata Monolid

Mata tanpa lipatan mata biasanya memiliki mata yang kecil dan kebanyak dari mereka akan membuat garis eyeliner yang lebar dan tebal untuk memberi efek mata yang terlihat lebih besar. Trik seperti ini memang telihat bagus jika di foto, tetapi apabila diliat secara langsung maka akan tampak berlebihan. Untuk hasil yang natural, sebaiknya hindari membuat mata terlihat besar dengan membuat garis yang tebal. Buatlah garis tipis disepanjang garis mata dengan gaya cat eye yang lurus dan hampir sejajar dengan panjang alis mata untuk memberi kesan yang natural serta menonjolkan keunikan dari mata monolid itu sendiri. 

Mata Hooded

Mata hooded cenderung terlihat berat dan lelah. Untuk tipe mata seperti ini cukup dengan mengaplikasikan eyeliner tipis disepanjang garis mata untuk menegaskan garis mata, kemudian aplikasikan makeup mata smokey eyes. Berikan juga eyeliner tipis menggunakan eyeliner pencil pada bagian bawah waterline yang dibuat menyambung dengan bagian atas untuk memberi kesan “mengangkat”. Pastikan garis waterline tetap bersih agar makeup mata tidak terlihat berat. 

BACA JUGA: Eye make Up Tutorial: Party Pink

Mata Almond

Untuk kamu yang mempunyai mata almond, kamu merupakan salah satu orang yang beruntung karena bentuk mata ini cocok untuk segala bentuk eyeliner. Untuk mata almond bentuk eyeliner yang paling cocok dan tepat adalah classic cat eye.

Mata Turun

Untuk kamu yang mempunyai mata turun pastinya sering membuat bentuk eyeliner cat eye untuk membuat mata terlihat naik dan hidup. Namun, bentuk cat eye ini malah semakin membuat matamu terlihat semakin turun lho! Trik eyeliner untuk mata turun adalah dengan mengaplikasikan cat eye eyeliner di bagian bawah mata bukan pada garis mata bagian atas. Buat garis disepanjang garis mata bagian bawah dan tarik eyeliner keatas untuk membuat cat eye.

Mata Bulat

Mata bulat sering membuatmu terlihat imut. Terkadang, untuk kamu si mata bulat pastinya ingin membuat efek yang lebih dewasa dan edgy. Berbeda dengan bentuk mata lainnya, untuk mata bulat sebaiknya hindari mengaris seluruh garis mata karena akan semakin menonjolkan mata bulatmu. Buat garis pada ujung mata dan buat bentuk “kotak”. Aplikasikan makeup mata yang dramatis agar mata terlihat semakin dewasa.

Wah, ternyata bentuk eyeliner berbeda dapat menghasilkan bentuk mata yang berbeda juga ya! Mulai sekarang, perhatikan bentuk matamu dan aplikasikan bentuk eyeliner yang tepat agar mata terlihat semakin indah!

BACA JUGA: Cara Memakai Eyeliner Agar Mata Tampil Memukau dan Sehat​

Tagged in:
Leonita Nerisa
Blogger from Indonesia. She mostly writes about fashion & beauty. Currently studying at private university in Jakarta and being a part time blogger to brighten up her day!
Share this article

Artikel Terkait

Bye Bye Tangan Kasar!

Cuaca yang ekstrim, aktivitas yang berat, sabun atau deterjen bisa menjadi penyebab tanganmu kasar, nggak mau kan malu memiliki tangan kasar saat berjabat tangan dengan orang lain?

Yenni Octavia

Tepat Memilih Sepatu

Kalian pencinta sepatu? Jika iya, berapa banyak sepatu yang kamu miliki sekarang? Dan apakah kamu yakin telah memilih sepatu dengan tepat? Hmm, pilihlah sepatu mu dengan berhati – hati.

Kasih Elia Lg