Kawaii Beauty Japan

Diet

6 Makanan Berlemak yang Justru Bisa Membantumu Menurunkan Berat Badan

Pada saat diet, kita cenderung menghindari makanan berlemak. Namun, apakah kamu tahu jika tak semua jenis lemak itu buruk bagi berat badanmu?

Santi Berlinawati

Lemak sering dijadikan kambing hitam ketika berat badan kita naik. Padahal banyak faktor yang bisa membuatmu semakin gemuk. Apalagi, ada beberapa jenis lemak yang tak semuanya menjadi sebab naiknya berat badan. Jenis lemak yang bisa menambah berat badan adalah jenis lemak trans. Lemak yang lainnya justru bisa membawa manfaat bagi kesehatan dan dapat membantumu menurunkan berat badan. Seperti halnya lemak yang terkandung dalam 6 makanan berlemak ini.

Kacang

Kacang- kacangan

Kacang memang sarat akan kalori. 1 porsi kacang berisi 18 butir rata-rata mengandung 170 kalori. Namun, studi menunjukkan jika orang yang mengkonsumsi lebih banyak kacang ternyata memiliki Body Mass Index (BMI) lebih rendah dibandingkan mereka yang tidak. Meski hal ini tidak serta merta menjadi bukti bahwa kacang bisa membuatmu langsing, namun para ilmuwan percaya bahwa makan kacang dapat meningkatkan pembakaran kalori tubuh ketika beristirahat. Selain itu, kacang juga membuatmu kenyang lebih lama sehingga kamu tidak akan memasukkan lebih banyak kalori.

Alpukat

Alpukat

Buah lezat yang satu ini juga kaya akan lemak sehat, serat dan vitamin yang sangat bermanfaat sekali bagi pelaku diet. Penelitian bahkan menunjukkan jika orang-orang dengan kelebihan berat badan yang mengkonsumsi ½ buah alpukat ketika makan siang merasa kenyang hingga 5 jam kemudian.

Minyak Kelapa

Menggunakan minyak kelapa

Ada sebuah penelitian yang menunjukkan jika menelan minyak kelapa bisa meningkatkan metabolisme energi seseorang dan membakar kelebihan kalori sebanyak 120 kalori setiap harinya. Kalau tujuanmu adalah mengurangi jumlah kalori yang kamu konsumsi, gunakan saja minyak kelapa untuk memasak.

Kuning Telur

Makan kuning telur

Kebalikan dari mitos-mitos yang beredar, telur sebenarnya tidak akan menaikkan kolesterol jahat di dalam tubuhmu atau memicu serangan jantung. Hal ini didasarkan pada studi yang dilakukan baru-baru ini, dengan cara membandingkan diet rendah telur dan diet kaya telur. Telur ternyata mampu membuatmu kenyang lebih lama dan mencegahmu makan berlebihan.

Daging Sapi yang Diberi Makan Rumput

Makan daging sapi

Kebanyakan ahli setuju jika kamu bisa menurunkan berat badanmu dengan mengurangi asupan kalori, tak peduli apakah kamu bertahan dengan mengkonsumsi makanan-makanan diet atau tetap mengkonsumsi makanan-makanan favoritmu, seperti daging sapi. Daging sapi yang diberi makan rumput ternyata memiliki kandungan lemak dan kalori yang lebih sedikit, serta dapat memberimu lemak omega-3.

Keju Full-Fat

Cheese full fat

Kalau selama ini kamu mengira jika keju dan produk olahan susu lainnya bisa membuatmu gemuk, beberapa studi baru-baru ini menyatakan bahwa mereka yang mengurangi asupan kalori sembari menambah konsumsi produk olahan susu full-fat ternyata bisa lebih cepat menurunkan berat badan dibandingkan orang-orang yang hanya mengurangi asupan kalorinya saja. Teori menyebutkan jika protein dari produk olahan susu full-fat tersebut sangat mengenyangkan dan kandungan kalsium yang terikat pada asam lemaknya bisa menurunkan penyerapan lemak.  

Itu dia ladies, makanan mengandung lemak yang justru dapat menurunkan berat badanmu. Selain makanan, tentu saja berat badanmu juga tergantung dari seberapa banyak aktivitas fisik yang kamu lakukan. Jadi, jangan lupa mengimbanginya dengan olahraga ya.

Santi Berlinawati
Share this article

Artikel Terkait