5 Film Yang Akan Membuat Valentine-mu Semakin Romantis
Ladies, kalau kamu belum ada ide untuk merayakan Valentine nanti, kenapa tidak bermesra-mesraan di rumah saja sambil menonton film bertema cinta? Meski sederhana, namun dijamin tidak kalah romantis.
Hari Valentine adalah saat yang tepat untuk berkumpul dan bermanja-manjaan bersama kekasihmu, apalagi sembari menonton film romantis. Dari sekian banyak film bertema cinta, berikut ini adalah 5 film romantis yang sangat direkomendasikan untuk kamu tonton selama Valentine. Selain sangat menghibur, film-film tersebut juga banyak memberi pelajaran mengenai cinta sejati. Tak salah lagi kan kalau kita menontonnya di hari kasah sayang ini?
5 Film Romantis Untuk Melewati Hari Valentine Bersamanya
5 film romantis dan menghibur ini pasti akan membuat hubungan kalian semakin hangat dan dekat:
50 First Date (2004)
Sumber: imdb
Film yang satu ini memang sangat romantis. Siapa yang tidak tersentuh hatinya melihat kesetiaan Adam Sandler yang setiap harus mengembalikan memori wanita yang sangat dicintainya, yang dimainkan oleh Drew Barrymore. Sandler yang berperan sebagai Henry Roth adalah seorang playboy. Sampai akhirnya di Hawai dia bertemu dengan seorang wanita yang mampu mengubahnya menjadi sosok pria setia. Sayangnya sang wanita ternyata mengidap sindrom Goldfield, yang membuatnya tidak mampu mengingat peristiwa yang baru saja terjadi. Dikemas dalam nuansa komedi, film ini tetap saja membuat siapa saja yang menontonnya akan terharu.
This Means War (2012)
Sumber: imdb
Reese Witherspoon tidak diragukan lagi merupakan ratu komedi romantis terlaris yang pernah ada. Dari semua film komedi romantis yang dimainkannya, This Mean Wars unggul dalam memadukan aksi spy-vs-spy di dalamnya. Chris Pine dan Tom Hardy berhasil membuat pria tidak nyaman dengan kebiasaan Reese yang menganggap tidak apa-apa bila berkencan dengan lebih dari 1 orang. Film ini cocok sekali buat pasangan yang suka film action, namun tetap menginginkan nuansa romantis. Kutipan menarik dari film ini adalah “Jangan pergi dengan pria yang lebih baik, namun pergilah dengan pria yang bisa membuatmu menjadi orang yang lebih baik.”
(500) Days Of Summer (2009)
Sumber: imdb
Zooey Deschanel adalah gadis unik yang cukup menarik. Joseph Gordon-Levitt bertemu dengannya dan jatuh cinta. Sayangnya, si cewek tidak begitu menyambutnya. Film yang satu ini memang sedikit berbeda dengan film-film romantis lainnya. Film ini juga dapat menggambarkan bagaimana orang-orang modern masa kini menjalani kehidupan asmara mereka. Kalau kamu tipe yang romantis, (500) Days Of Summer akan membuatmu percaya jika cinta sejati itu benar-benar ada.
Shrek (2001)
Sumber: imdb
Film animasi yang satu ini tak hanya lucu, namun juga sangat romantis. Bahkan menontonnya berkali-kali pun tidak akan membuatmu bosan. Dilatarbelakangi cerita dongeng yang dipelesetkan dengan apik, Shrek menunjukkan bahwa apa yang diinginkan wanita bukanlah kekayaan dan ketampanan. Dengan pengisi suara bintang-bintang Hollywood ternama, seperti Mike Myers, Eddie Murphy, Cameron Diaz, dan John Lithgow, film ini cocok sekali menjadi teman bercandamu bersamanya di hari Valentine nanti.
Love, Actually (2003)
Sumber: imdb
Film romantis ini bercerita mengenai jalinan cinta 8 pasangan dari Inggris yang memiliki cerita sendiri-sendiri. Film komedi romantis ini cukup menyentuh dan dipenuhi dengan adegan-adegan menakjubkan. Siapa pun yang menontonnya pasti akan tertawa, menangis, dan jatuh cinta dengan setidaknya 1 karakter di film ini.
Jangan lupa siapkan ruangan dengan sedikit sentuhan romantis, seperti lilin, wewangian, bunga, cokelat, dan lain-lain.