Kawaii Beauty Japan

Diet

Wow! Cara Menguruskan Badan Ini Tidak Perlu dengan Olahraga

Ingin berat badanmu turun tapi malas berolahraga? Ini dia solusinya!

Wikan Saputri

Seringkali orang beranggapan bahwa untuk menguruskan badan kita perlu olahraga.Begitulah kata orang-orang yang sering kita dengar. Tapi tahukah kamu ladies, jika kamu bisa banget mengurangi berat badan tanpa melakukan olahraga sedikitpun hanya dengan membiasakan diri melakukan hal-hal sederhana berikut ini dalam kehidupan sehari-hari. Apa saja kebiasaan kecil tersebut? Yuk, simak bagaimana cara menguruskan badan tanpa perlu olahraga.

Makan dengan Lambat

Makan perlahan

Saat kamu makan dengan waktu yang lama, maka kamu mengizinkan otakmu untuk menerima sinyal dari perut, saat perut sudah terisi penuh. Nantinya, otak akan mengirimkan sinyal bahwa kamu sudah makan dengan porsi yang berlebihan.

Mengonsumsi Camilan Sehat

Camilan sehat

Banyak orang yang tak bisa lepas dari yang namanya camilan, saat ngantor maupun mengerjakan tugas. Hal ini tentu saja tidak baik bagi kesehatan tubuh dan berpotensi menambah berat badanmu, ladies! Maka dari itu untuk menghindari dampak tersebut, kamu bisa beralih pada camilan sehat yang selain enak juga rendah kalori. Camilan sehat tersebut antara lain adalah, kacang, yoghurt, telur rebus, dan jus buah.

Konsumsi Protein Tanpa Lemak

Mengonsumsi protein

Protein tanpa lemak dapat membuatmu merasa kenyang lebih lama dan menekan nafsu makanmu, ladies! Protein ini dapat kamu peroleh dengan mengonsumsi tahu, daging unggas, daging sapi, telur, kacang-kacangan, dan berbagai produk olahan susu.

Memperbanyak Konsumsi Sayuran

Mengonsumsi sayuran

Serat dan air yang ada dalam sayuran dapat membantumu untuk merasa kenyang lebih lama. Selain itu dengan mengonsumsi sayur, kamu telah memenuhi asupan kalori yang dibutuhkan oleh tubuhmu dan tidak berlebihan, karena sayuran memiliki kalori yang lebih rendah dari makanan jenis apapun.

Istirahat yang Cukup

Berisitirahat yang cukup

Istirahat yang paling baik adalah tidur, maka dalam hal ini kamu perlu untuk menambah jam tidur malammu, ladies! Ketika kamu menambah jam tidur maka secara tidak langsung kamu telah mengurangi waktu luangmu untuk bersantai dan ngemil.

Memperbanyak Konsumsi Air Putih

Memperbanyak konsumsi air putih

Rasa haus biasanya dapat berubah menjadi rasa lapar jika kebutuhan mineral dalam tubuhmu tidak terpenuhi, ladies! Maka dari itu sangat penting bagi kamu untuk mengonsumsi air putih dengan jumlah yang cukup, minimal 8 gelas per hari.

Nah, itulah hal-hal sederhana yang bisa kamu biasakan setiap harinya agar kamu tetap bisa mengurangi berat badan tanpa harus melakukan olahraga. So, selamat mencoba.

Wikan Saputri
Long life learner...
Share this article

Artikel Terkait

Cara Merawat Rambut Kering

Rambut sebagai salah satu bagian penting bagi wanita, seringkali terpapar dengan sinar matahari, polusi dan bahan kimia lainnya sehingga membuatnya menjadi kering. Tapi tenang, yuk simak cara merawat

Hikma Adriani