Mengenal Jepang : Toko 100 Yen
Siapa bilang di Jepang terutama Tokyo semuanya serba mahal? Untuk kamu wisatawan dengan kantong pas-pasan, kamu bisa mengunjungi toko 100 yen dan tentunya mendapatkan barang-barang berkualitas
Sudah menjadi rahasia umum kalau biaya hidup di Jepang sangat tinggi. Terlebih di kota besar seperti Tokyo yang menjadi pusat kegiatan ekonomi dan politik Jepang. Tentunya harga – harga tersebut akan sangat tidak bersahabat dengan kantong wisatawan yang pas – pasan. Tapi kamu tidak perlu khawatir, karena kamu masih bisa berbelanja di toko dengan label serba 100 yen.
Toko serba 100 yen ini bisa dengan mudah kamu jumpai di kota – kota di Jepang. Barang – barang yang dijual mulai dari makanan ringan, minuman, nasi dan lauk kalengannya, alat tulis, peralatan dapur, sampai suvenir yang bisa kamu jadikan oleh – oleh saat berkunjung ke negeri Sakura. Kualitas produk yang ditawarkan juga tidak jelek.
Jadi, tidak ada salahnya kamu menyempatkan diri untuk mengunjungi toko serba 100 yen ini saat kamu berkunjung ke Jepang. Kamu bisa memenuhi hasrat berbelanja, tanpa meogoh kocek yang dalam. Selamat Berkunjung!