Kawaii Beauty Japan

Lifestyle

Tampil Segar di Pagi Hari setelah Begadang Semalaman

Sebagian orang lebih memilih melakukan aktivitas di tengah malam dan kemudian bekerja lagi di pagi hari. Ingin tetap tampil prima di tempat kerja setelah begadang semalaman? Ada tipsnya kok.

Dessy Octa

Begadang. Kebiasaan kurang baik ini sudah menjadi gaya hidup masyarakat sejak dulu. Bagi seorang pekerja mungkin sedang dikejar tight deadline yang mengharuskan mereka bekerja di waktu yang tidak biasa ini. Tentunya yang tidak memiliki aktivitas di pagi hari tidak akan bermasalah dengan bangun siang. Tapi jika kamu seorang pegawai atau bahkan pelajar, yakin bisa bangun pagi dengan badan fit?

Kebiasaan begadang jika sulit di hindari akan berakibat insomnia. Tentunya harus pintar me-manage waktu bekerja agar memiliki waktu tidur yang cukup. Efek jangka pendek dari kurang tidur dapat membuat badan tidak segar, lemas, susah fokus dan wajah terlihat pucat. Jangan sampai kamu kehilangan performa hanya gara-gara begadang dan kamu tidak tahu cara mengatasinya. Tidak ingin kelihatan kurang fit saat beraktivitas? Kamu mungkin bisa tampil maksimal dengan cara-cara ini:

Tips Setelah Begadang agar Tetap Tampil Cantik dan Segar

Ayo Gerak!

Setelah begadang mungkin akan terasa kantuk sehingga berat untuk beranjak bangun di pagi hari. Hal pertama yang dapat kamu lakukan saat alarm berbunyi jangan di snooze, beranjak lah dengan segera. Jangan ada acara ngulet lagi.

Segera Mandi

Mandi dengan air dingin dan gunakan sabun mandi dengan aroma yang dapat menggugah semangat seperti citrus, lemon atau green tea.

Putar Lagu yang Bersemangat

Putar musik favoritmu di saat kamu sedang berpakaian dan berdandan. Musik favorit akan mendorong kamu untuk ikut bersenandung sehingga rasa kantuk bisa terlupakan. Tapi ingat, jangan putar lagu sedih ya!

Sarapan

Makan makanan kesukaanmu dengan porsi yang cukup. Sarapan pagi sangat penting untuk menunjang otak dalam bekerja.

Sapa Teman

Sapa teman-teman kamu atau orang-orang yang kamu temui. Menyapa walau sekedar "good morning" bisa memacu pikiran positif di pagi hari.

Fokus!

Fokus dalam menjalani aktivitas. Jika kamu bekerja di depan komputer, hindari berinteraksi dengan sosial media secara berlebihan. Ini akan membuat konsentrasimu terpecah. Lebih baik kerjakan semua pekerjaan dahulu, jika sudah terasa bosan kamu bisa sempatkan waktu untuk sekedar browsing, social media atau apa saja yang bikin otakmu fresh lagi.

Senam

Atau jika benar-benar merasa jenuh, kamu dapat berolahraga kecil dengan merenggangkan otot atau berjalan-jalan di sekitar tempat kerjamu.

 

Kalau kamu rasa cara ini belum berhasil menghilangkan rasa kantukmu, lebih baik hindari kebiasaan begadangmu dari sekarang. Tersenyumlah menjalani harimu dan nikmati semua pekerjaan yang diberikan, dengan demikian rekan-rekan kita juga akan comfortable saat melihat kita. Mulailah berdisiplin waktu dari sekarang.

Tagged in:
Dessy Octa
A new beauty blogger who really curious with skincare
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Jadi Influencer

Apa saja sih manfaat yang bisa kamu dapatkan jika jadi seorang influencer? Apa benar influencer juga memiliki manfaat untuk brand? Yuk baca selengkapnya.

Tha Arpy