Kawaii Beauty Japan

Makeup

Tampil Mencolok Dengan Bibir Merah? Bukan Masalah!

Menggunakan lipstick warna merah memang banyak pertimbangannya. Ingin tampil elegan, tapi malu karena terlalu menarik perhatian. Bingung? Temukan jawabannya di artikel ini!

Kasih Elia Lg

Kalau melihat artis cantik seperti Anne Hathaway atau Taylor Swift memulas bibir mereka dengan lipstick berwarna merah menyala, kita jadi tidak dapat melepaskan pandangan kita dari bibir mereka. Bibir merah mereka yang merah menyala secara tidak langsung membuat penampilan mereka yang sudah mencolok menjadi lebih mencolok lagi, tapi dengan sentuhan kesan yang segar dan elegan.

Lipstick Warna Merah dan Daya Tarik

Mengenakan warna merah terang yang mencolok pada tubuh kita, entah di baju, aksesoris, maupun lipstick, memang akan membuat banyak mata tertarik pada kita. Karena merah, selain dinobatkan sebagai warna dengan imej berani, juga memiliki daya tarik tersendiri bagi mata. Jadi sudah sepantasnya para artis yang cantiknya luar biasa itu terlihat tambah elegan dengan hiasan warna merah menyala pada bibir mereka. Tapi, apa jadinya kalau kita yang menggunakan lipstick warna merah?

BACA JUGA: Tampil Cantik dan Flawless Ala Wanita Jepang!

Lipstick Warna Merah Membuat Tidak Percaya Diri?

Rasanya memang semua memandang, tapi kita jadi kurang percaya diri karena merasa penampilan kita tidak sesempurna Swift atau Anne. Belum lagi warna yang begitu mencolok pasti akan sangat menarik perhatian apabila tidak dipoles sempurna di bibir. Kita jadi khawatir, takut lipstick terlihat belepotan, tidak merata, dan tidak simetris.

Tenang, jangan karena kekhawatiran-kekhawatiran ini, kamu jadi tidak percaya diri menggunakan lipstick merah! Kawaiibeautyjapan.com punya tips percaya diri menggunakan lipstick warna merah.

BACA JUGA: 5 Warna Lipstick Yang Wajib Kamu Miliki

Tips Percaya Diri Menggunakan Lipstick Warna Merah

Pertama, jangan biarkan bibir kamu terlihat kering.

Kulit bibir yang kering dan mengelupas adalah tanda kamu dilarang menggunakan warna merah pada kulit bibirmu. Pikirkan seandainya kamu menggunakan lipstick berwarna merah, semua mata memandang ke arahmu, dan yang mereka dapatkan adalah bibirmu yang pecah-belah. Enggak banget, kan?

Tips: Sebelum mengaplikasikan lipstick, bahkan kalau perlu setiap hari, lakukan perawatan yang diperlukan bibir kamu. Gunakan pelembab pada bibirmu, aplikasikan dengan menggosokkannya lembut di permukaan bibir sambil sedikit melakukan gerakan memijat. Dengan begitu, setiap hari kamu akan memiliki bibir lembab yang lembut bebas dari kulit mengelupas dan siap untuk dipamerkan bersama dengan lipstick merah andalanmu.

Kedua, gunakan foundation untuk meratakan warna bibirmu.

Warna bibir semua orang berbeda-beda. Ada yang memiliki bibir dengan pigment yang sedikit gelap sehingga terdapat beberapa bagian yang terlihat menghitam. Apabila langsung mengaplikasikan lipstick, warna yang dihasilkan pun tidak akan merata terutama di bagian yang gelap. Karena itu, sebelum mengaplikasikan lipstick, warna bibir kamu harus diratakan dahulu.

Tips: Dalam hal ini, foundation berlaku seperti concealer. Aplikasikan foundation tipis-tipis di area yang memerlukannya. Apabila ada bagian bibir yang terlalu gelap, aplikasikan foundation sedikit lebih tebal pada area tersebut.

Ketiga, bingkai bibir kamu dengan lipliner.

Seperti warna, bentuk bibir semua orang pun berbeda-beda. Karena itulah, diperlukan lipliner untuk membingkai ulang bibir dengan lebih simetris. Tentu saja harus diseimbangkan dengan bentuk asli bibir kamu.

Tips: Aplikasikan lipliner dengan warna yang sama seperti warna lipstick yang akan kamu aplikasikan. Dalam hal ini, adalah warna merah yang menyala. Tidak harus sama sebenarnya. Cukup yang compatible dengan warna merah kamu. Atau, warna natural bibir kamu.Intinya, agar lipstick yang kamu aplikasikan terlihat natural dan tidak aneh.

Jangan lupa untuk memilih warna merah yang tepat untuk warna kulit kamu. Warna kulit yang terang (pink-ish atau kuning langsat), cocok dengan merah darah. Sementara, warna kulit dari kuning kecoklatan hingga cokelat muda, cocok menggunakan merah terang atau merah jingga. Nah, untuk kamu yang berkulit gelap, berbahagialah, karena pilihan warna merah yang bisa digunakan bisa lebih banyak. Mulai dari merah terang klasik hingga merah bata. Tapi tentu saja, jangan biarkan patokan ini, membatasi kreasi kamu menggunakan warna merah pada bibirmu. Intinya, jadilah lebih percaya diri. Dengan begitu, warna merah yang terpulas di bibirmu bisa jadi wujud cantiknya percaya diri kamu!

BACA JUGA: Tips Percaya Diri Menggunakan Bold Color Eyeshadow

Nah ladies, semoga dengan artikel ini, kamu jadi lebih percaya diri untuk mencoba menggunakan lipstick warna merah ya!

Kasih Elia Lg
Kawaii Beauty Japan Beauty Writer. Mahasiswi Sastra Jepang yang ingin memahami lebih dalam dunia wanita, dan Jepang. Sering lupa menulis di blog pribadi tapi tidak pernah mau ketinggalan berbagi info mengenai kecantikan dan Jepang di Kawaii Beauty Japan.
Share this article

Artikel Terkait

Oh! Alergi Akibat Makeup!

Mudah sekali bagi seorang wanita tergoda membeli makeup baru, apalagi dengan harga yang murah atau diskon tanpa memperhatikan komposisinya cocok atau tidak pada kulitmu sehingga menimbulkan alergi

Yenni Octavia