Kawaii Beauty Japan

Makeup

Tips Makeup Tahan Lama Untuk Wajah Berminyak

Makeup sering luntur karena wajah berminyak? Ini dia solusinya!

Wikan Saputri

Tampil menawan dengan menggunakan makeup tentu sah-sah saja, tapi akan menjadi masalah besar jika makeup yang kita gunakan luntur karena wajah berminyak. Apalagi jika hal itu terjadi pada acara-acara penting yang menuntut kamu untuk tampil cantik. Tentu akan bahaya jika makeup yang sudah kita gunakan dari rumah ternyata malah menjadi luntur saat sampai di lokasi acara. Lebih parahnya lagi, muka jadi tampak mengkilap yang menyebabkan terlihatnya wajah kusam di balik makeup! Tidak mau mengalami hal mengerikan semacam ini kan? Yuk, coba tips makeup berikut ini!

Bersihkan Wajah Sebelum Menggunakan Makeup

Pertama kamu harus memulai membiasakan diri untuk selalu membersihkan wajah sebelum menggunakan makeup. Hal ini dapat meminimalisir produksi minyak berlebih. Disarankan untuk menggunakan pembersih muka yang mengandung scrub, karena dapat membantu mengangkat sel kulit mati agar wajah tampak tidak kusam. Setelah itu, bersihkan kembali wajah dengan menggunakan toner yang bebas alkohol. Memang alkohol dapat membuat wajah tampak tidak berminyak, namun jika digunakan secara terus menerus akan dapat meningkatkan produksi minyak pada kulit wajah, lho! Hal ini akan semakin memperparah tampilan makeupmu. Penggunaan toner tanpa alkohol ini gunanya adalah untuk membantu menyerap minyak dan menghindari pengelupasan kulit.

Gunakan Pelembab Berbahan Dasar Air

Kemudian, sebelum menggunakan bedak, gunakanlah pelembab yang menggunakan bahan dasar air (no alcohol) gunanya adalah untuk melembabkan kulit agar makeup tahan lama. Untuk hasil yang lebih maksimal, gunakan alas bedak yang dicampur dengan pelembab ini kemudian oleskan ke seluruh permukaan kulit wajah secara merata. Setelah 3 menit, gunakan bedakmu ke seluruh wajah, terutama pada bagian yang banyak menghasilkan minyak, seperti dagu, kening, dan hidung.

Sediakan Kertas Minyak Wajah

Selain cara di atas, untuk menghindari kejadian makeup luntur di tempat acara, selalu sediakan kertas minyak wajah yang dapat dengan segera menyerap minyak berlebih. Daripada harus bolak-balik ke toilet untuk membenarkan riasan, lebih baik sediakan selalu kertas minyak ini dimanapun kamu berada. Karena dengan menggunakan kertas minyak ini minyak dapat terserap secara sempurna tanpa merusak makeup yang telah susah payah kamu lakukan dari rumah.

Nah, itulah tips makeup untuk wajah berminyak. Jangan lupa untuk menggunakan pelembab agar makeup tahan lama dan kulit tidak kering dan kusam. Hindari pula produk yang mengandung alkohol karena dapat meningkatkan produksi minyak pada wajahmu. So, sekarang tak perlu khawatir makeup luntur lagi, ya ladies! Selamat mencoba!

Wikan Saputri
Long life learner...
Share this article

Artikel Terkait

Warna Lipstickmu, Warna Dirimu!

Hey Beauties, apakah kamu tahu bahwa salah satu cara mengenal kepribadian seseorang adalah dari warna lipstik yang biasa ia pakai? Nah, jika kamu ingin tahu bagaimana jawabannya, simak artikel ini!

Sapho Cordova