Kawaii Beauty Japan

Lifestyle

Tips Agar Gigi Putih dan Sehat (2)

Ketika kita tersenyum, perhatian semua orang akan tertumbuk pada gigi kamu. Siapa sih yang tidak ingin memiliki gigi putih dan sehat yang akan memperindah senyumanmu?

Yenni Octavia

Merasa kurang pede dengan senyuman kamu? Ayo lihat tips dari Kawaii Beauty Japan agar gigi kamu putih dan sehat:

Bersahabat Dengan Sedotan

Apa kamu tidak dapat hidup tanpa secangkir kopi? It’s okay. Semua orang memiliki candu mereka sendiri-sendiri. Tapi akan lebih baik kalau kamu memiliki sahabat baru. Ya, sedotan! Dengan sedotan, kamu meminimalisir interaksi kopi dengan gigi-gigi kamu hingga gigi kamu tidak akan rusak karena substansi kopi.

 

Campuran Baking Soda

Baking soda adalah bahan yang gampang kamu dapat di toko kue dan sejenisnya. Ambil sedikit pasta gigi kamu, aduk dengan baking soda, ambil dengan sikat gigi kamu, lalu gosok gigimu dengan adonan pasta itu. Gunakan campuran ini sebelum tidur dan pastikan kamu telah berkumur dengan tuntas karena baking soda akan meninggalkan sedikit rasa aneh di mulut kamu.

 

Nah, kalau kamu belum baca, ada baiknya kamu coba lihat Tips Agar Gigi Putih dan Sehat (1) untuk cara lain memutihkan gigi kamu.

Tagged in:
Yenni Octavia
A new blogger, who love makeup, travelling, food, and everything good!!
Share this article

Artikel Terkait

Stop Gigit Kuku!

Apakah kamu temasuk orang-orang yang suka menggigit kuku? Ternyata kebiasaan buruk ini memang banyak menjangkiti orang-orang di seluruh dunia. Kebiasaan ini sangat tidak baik, terutama bagi kesehatan

Yenni Octavia

The Sneaker Trend

Di negara empat musim, sedang ada tren fashion terbaru; pemakaian sneakers alias sepatu olahraga. Semakin banyak orang yang memutuskan untuk memadupadankan pakaian mereka dengan sneakers

Yenni Octavia