Kawaii Beauty Japan

Health

Tetap Sehat Karena Jatuh Cinta

Ingin tetap sehat? Jatuh cinta aja!

Istiarina Putri

Berdasarkan hasil penelitian di berbagai belahan dunia, membuktikan bahwa mereka yang memiliki pasangan tersebut terbukti memiliki kondisi kesehatan yang lebih baik dibandingkan kamu yang single. Jadi tidak salah kalau kamu menganggap cinta bisa membuat seseorang bertahan hidup. Kenapa bisa begitu? Nah ini dia alasan untuk kamu jatuh cinta:

“Cinta” Siapa sih yang nggak ingin merasakan cinta di dunia ini? semua orang tentu membutuhkan yang namanya cinta. Seperti kata pepatah, bahwa ‘jatuh cinta berjuta rasanya’ dan dibalik rasa-rasa itu tenyata menyimpan banyak manfaat yang luar biasa. Inilah salah satu alasan mengapa kamu harus jatuh cinta.

Jatuh Cinta Membuat Kita Terhindar Dari Stres

Percaya atau tidak, menjalin hubungan cinta dengan seseorang bisa membantu kamu mengurangi stress lho!  Dalam suat hubungan intim, kelenjar adrenalin dalam tubuh manusia akan menghasilkan hormon dehydroepiandrosterone atau disebut DHEA yang bisa meredahkan tingkat stres kamu. Untuk kamu yang sedang menjalani suatu hubungan yang penuh dengan cinta, maka secara psikologis ketegangan yang kamu rasakan akan berkurang dan dukungan orang-orang yang mencintai kamu saat menghadapi hal-hal pemicu stres.

BACA JUGA: Bebas Stres dengan Hewan Peliharaan

Mengatasi Kanker

DHEA yang bisa meredahkan tingkat stres kamu. Untuk kamu yang sedang menjalani suatu hubungan yang penuh dengan cinta, maka secara psikologis ketegangan yang kamu rasakan akan berkurang dan dukungan orang-orang yang mencintai kamu saat menghadapi hal-hal pemicu stres.

University of Iowa menemukan bahwa pasangan menikah akan memiliki risiko lebih kecil terkena kanker dibandingkan dengan mereka yang single. Bahkan jika mereka sedang menderita kanker, namun berada dalam hubungan yang bahagi bersama pasangannya, bisa menghasilkan lebih banyak sel darah putih yang berfungsi melawan sel-sel kanker.

BACA JUGA: Mau Cegah Kanker Payudara? Yuk Makan Sup Miso!

Hidup Lebih Lama

Berdasarkan penelitian pada tahun 2004, dinyatakan bahwa tingkat kematian pada pasangan yang menikah jauh lebbih rendah dibandingkan pria atau wanitasingle. Hal ini dikarenakan tingkat stres pada pasangan menikah dan memiliki hubungan yang sehat cukup rendah. Biasnya pasnagan yang memutuskan untuk menikah juga akan mengurangi kebiasaan-kebiasaan buruk mereka seperti merokok, minum alkohol, begadang, dan sebagainya.

Kulit Tampak Lebih Cerah

Seperti yang telah dikatakan, bahwa cinta mampu mengurangi tingkat stres. Nah, jika kamu saat ini menjalani hubungan cinta yang benar tanpa sadar itu juga bisa membuat kulitmu menjadi lebih cerah. Mengapa bisa begitu? Karena saat stress jumlah kortisol, yang merangsang munculnya jerawat, begitu juga saat tingkat stres kamu menurun, sehingga akan membuat kulit wajah kamu menjadi lebih mulus.

Perubahan Pola Pikir yang Positif

Sebuah penelitian di Rutgers University membuktikan bahwa saat kamu memandang foto seseorang yang kamu cintai akan meningkatkan aktivitas dopamin pada otak. Dopamin ini sering diasosiasikan dengan optimisme, energi, dan perasaan positif.

Jatuh cinta dan menjalankan hubungan cinta yang sehat ternyata memiliki banyak sekali manfaat ya ladies. Tentunya dengan memiliki cinta, semua orang akan menjadi lebih bahagia. Jadi siapa yang tidak ingin jatuh cinta? Tentu tidak ada kan!

 

 

Tagged in:
Istiarina Putri
Community Coordinator Kawaii Beauty Japan. Di waktu luangnya juga aktif menulis sebagai beauty blogger dan menyukai kosmetik asal Jepang, terutama skin carenya.
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Tertawa bagi Kesehatan

Coba ingat-ingat seberapa sering kamu tertawa tulus (tanpa dibuat-buat) setiap harinya? Coba buat dirimu lebih rileks dan lebih sering tertawa, karena ada banyak manfaat kesehatan saat kamu tertawa

Yenni Octavia