Tahukah Kamu Biji Bunga Matahari Walau Kecil Ukurannya Tetapi Besar Manfaatnya
Tidak rugi deh makan kuaci biji bunga matahari. Selain enak, ternyata biji-bijian ini juga kaya manfaat. Simak penjelasannya.
Kamu suka makan kuaci, ladies?
Camilan yang satu ini memang paling pas menemani waktu santaimu, ya. Rasanya yang gurih dengan ukuran super mini bikin kamu terus-terusan penasaran menyantapnya. Salah satu varian kuaci yang ekonomis dan mudah ditemukan adalah kuaci yang berasal dari biji bunga matahari.
Bentuknya lonjong dengan warna hitam putih garis-garis. Siapa sih yang tidak kenal dengan kuaci bunga matahari yang populer ini. Tidak cuma lezat, ternyata kuaci bunga matahari juga punya segudang manfaat sehat lo, ladies. Mau tahu gak apa saja manfaatnya?
Menjaga Kesehatan Kulitmu
Kuaci bunga matahari mengandung vitamin E dan selenium yang sangat dibutuhkan kulit. Menurut National Sunflower Association Amerika Serikat, 1 ons sajian kuaci bunga matahari mampu memenuhi 76% kebutuhan vitamin E harian untuk tubuh. Dengan jumlah sajian kuaci yang sama, 31% kebutuhan selenium harian untuk wanita pun bisa terpenuhi.
Konsumsi asupan vitamin E dan selenium dalam jumlah cukup akan membuat kulit menjadi tahan terhadap serangan radikal bebas yang berisiko menimbulkan penuaan dini. Hasilnya, kulit akan senantiasa sehat, cerah, dan lembap.
Sumber Protein dan Lemak Sehat
Tubuh yang kekurangan protein rupanya bisa diatasi dengan ngemil kuaci bunga matahari. Karena jenis kuaci yang satu ini mengandung protein dan lemak sehat yang tidak berbahaya bagi kadar kolesterol dalam darah. Protein dan lemak sehat dari kuaci bunga matahari akan menjadi sumber tambahan energi sebelum kamu beraktivitas.
Membuat Mood Jadi Lebih Stabil
Semua orang tentu ingin merasa bersemangat dan ceria sepanjang hari, termasuk kamu kan, ladies. Jika ingin mood senantiasa stabil, tidak ada salahnya mengonsumsi kuaci bunga matahari. Kandungan magnesium dalam kuaci bunga matahari rupanya dibutuhkan tubuh untuk meminimalkan kondisi depresi. Hal ini sudah pernah diuji oleh para peneliti lo. Hasilnya, tingkat depresi seseorang bisa berkurang bila mengonsumsi kuaci bunga matahari sebagai camilan.
Menjaga Kesehatan Otak dan Mencegah Kanker
Menjaga kesehatan otak dan mencegah kanker memang merupakan khasiat lain dari kuaci bunga matahari. Sebab kuaci ini mengandung folat, salah satu jenis vitamin B yang sangat dibutuhkan otak dan sel-sel tubuh lainnya. Bahkan para ibu hamil pun disarankan mengonsumsi asupan folat dalam jumlah seimbang untuk mendukung tumbuh kembang otak bayi.
Ragam Mineral untuk Mempertahankan Daya Tahan Tubuh
Jenis mineral lain yang terkandung dalam kuaci bunga matahari adalah zat besi, fosfor, mangan, dan zync. Manfaat ragam mineral pada kuaci bunga matahari akan membantu mempertahankan daya tahan tubuhmu. Sehingga kamu jadi tidak mudah sakit jika kebutuhan mineral bagi tubuhmu tercukupi setiap hari.
So, ternyata makan kuaci bunga matahari itu bukan sekadar ngemil, ya. Karena segudang manfaat nutrisi dalam kuaci bunga matahari akan mendukung kesehatanmu. Sehat itu ternyata tidak harus mahal jika kamu pandai memilih jenis camilan yang tepat. Ngemil kuaci, yuk!