Kawaii Beauty Japan

Skin Care

Skincare Lokal Quesella Resmi Luncurkan Galactomyces Treatment Essence

Ladies, Kini Skincare Lokal Mampu Bersaing dengan Produk Luar

Sherii Ihsani

Jakarta- Bertempat di Villa Camar, Bintaro, Tangerang Selatan pada Kamis (20/02), Quesella secara resmi meluncurkan dua ukuran Galactomyces Treatment Essence yaitu ukuran 30ml dan 100ml bersama dengan kurang lebih 50 influencer yang menghadiri acara tersebut. Produk Skincare lokal kini marak dan menjadi pertimbangan perempuan Indonesia, karena kualitas yang ada dalam produk skincare lokal dapat bersaing dengan produk luar. Quesella hadir sebagai produk skincare lokal yang membawa harapan bagi perempuan Indonesia yang memiliki masalah kulit. 

Mengandung 99,3% bahan aktif galactomyces dan niacinamide yang dapat memberikan hasil sempurna terhadap kulit. Essence ini berfungsi untuk mempercepat proses regenerasi kulit, memperbaiki tekstur kulit,, memperkuat penghalang kulit, meningkatkan metabolisme kulit, menjaga kelembaban kulit, menyeimbangkan kadar PH kulit, mencegah bintik-bintik gelap, mengurangi bintik-bintik hitam yang telah muncul, mengontrol sebum, mengurangi kemerahan, menghilangkan jerawat dan milea, mencegah penuaan dini, dan membuat kulit menjadi glowing

Cara penggunaan:

1. Tuang 5-8 tetes Esensi Perawatan Galactomyces ke telapak tangan

2. Ratakan dengan kedua telapak tangan, kemudian tepuk-tepuk seluruh wajah dan leher dengan ringan

3. Pastikan Essence menyerap dengan sempurna ke dalam kulit

4. Dianjurkan untuk menggunakan 2-3 kali sehari

Dapat dikatakan bahwa produk skin care lokal sekarang sudah mampu bersaing dengan produk luar, pastinya dengan harga yang tidak mahal, hanya dengan Rp 299.000, pecinta skincare sudah bisa memperoleh produk yang memiliki kandungan sangat berkualitas dan tidak kalah dengan produk luar. Produk Quesella dikemas dengan menggunakan bahan-bahan alami dengan melewati berbagai proses sehingga menciptakan skin care dengan bahan-bahan natural dan cruelty free yang sangat aman untuk digunakan setiap hari.

Nah gimana, ladies? Tertarik untuk mencobanya kan!

Sherii Ihsani
Share this article

Artikel Terkait

Bye Bye Tangan Kasar!

Cuaca yang ekstrim, aktivitas yang berat, sabun atau deterjen bisa menjadi penyebab tanganmu kasar, nggak mau kan malu memiliki tangan kasar saat berjabat tangan dengan orang lain?

Yenni Octavia