Penting untuk Diketahui! Inilah Perbedaan AA Cream, BB Cream, CC Cream, dan DD Cream
BB cream mungkin sudah sering kamu dengar, tapi bagaimana dengan yang lainnya?
Produk kecantikan wanita memang tidak ada habisnya. Mungkin kamu sudah familiar dengan base wajah seperti foundation. Ternyata, untuk masalah base wajah, BB cream lebih sering digunakan oleh banyak wanita daripada foundation untuk kegiatan sehari-hari karena lebih ringan di wajah, sehingga nyaman digunakan dan tidak menutup pori-pori. Tapi, selain BB Cream, tahukah kamu ada juga produk lainnya seperti AA Cream, CC Cream, dan DD Cream. Lalu, apa sajakah perbedaannya? Yuk, simak!
AA Cream
AA cream adalah kepanjangan dari Anti Aging Cream. Sebenarnya AA Cream bukan dikenal sebagai base makeup melainkan sebagai krim pencegah penuaan dini seperti mencegah timbulnya kerutan pada wajah. Sekarang, seiring makin banyaknya variasi produk kecantikan. Sudah ada AA Cream yang digunakan sebagai make up base.
BB Cream
Kiss Me by Isehan - Heroine Make Protect UV Mineral BB Cream
BB Cream adalah kepanjangan dari Blemish Balm untuk menutupi segala kekurangan wajah seperti flek hitam, jerawat, ataupun pori-pori yang terlalu besar. BB Cream selain berfungsi untuk menutupi kekurangan wajah, juga dapat membuat wajah terlihat lebih cerah dan dapat melindungi kulit dari bahaya sinar matahari. Maka dari itu, dikemasannya banyak terlihat mengandung SPF 35+ maupun SPF 50++.
CC Cream
Cathy Doll - CC Cream SPF50PA+++
CC cream adalah singkatan dari Color and Correct yang sebenernya adalah variasi dari BB Cream. CC cream dapat menutupi warna kulit yang tidak rata lebih menyeluruh dari BB cream. CC cream juga dapat menutupi kekurangan wajah dan dapat mengurangi bintik-bintik merah serta flek hitam di wajah. CC cream yang bisa kamu gunakan adalah CC cream dari Cathy Doll, dapat digunakan sebagai make up base dan bernutrisi serta bisa kamu kombinasikan untuk mencerahkan, melembutkan, sebagai foundation dan sunblock. Mengandung vitamn C, koenzim Q10, serta collagen sehingga dapat mengembalikan vitalitas kulit dan melembapkannya serta mengontrol minyak berlebih di wajah.
DD Cream
DD cream merupakan singkatan dari Daily Defense atau Dynamic Do-All. Produk ini biasanya tidak hanya dapat digunakan di wajah saja, Memang belum banyak produk yang mengeluarkan produk DD Cream, namun biasanya DD cream bisa digunakan di leher dan tangan serta untuk digunakan dalam kegiatan sehari-hari.
Nah, sekarang sudah tidak bingung lagi kan dengan perbedaan keempat cream tersebut. Kamu bisa mendapatkan Kiss Me by Isehan - Heroine Make Protect UV Mineral BB Cream dan Cathy Doll - CC Cream SPF50PA+++ dengan mudah di NADEKO. Psst, nikmati spesial diskon semua barang sebesar 17% dalam rangka hari kemerdekaan sampai tanggal 27 Agustus 2016. Selamat berbelanja, ladies!