Kawaii Beauty Japan

Lifestyle

2 Hal yang Harus Dipastikan Sebelum Memiliki Tato Agar Tidak Tidak Menyesal Nantinya

Berencana untuk memiliki tato? Duh, pastikan kamu sudah yakin akan dua hal ini, dari pada menyesal di hari kedepannya!

Cut Auzola Azalia

Berkomitmen memiliki tato sebenarnya sangat penting untuk dipikirkan secara matang terlebih dahulu. Memilki tato permanen tidak semudah merubah warna rambut yang terlihat sangat 'fun' dan menarik, di mana keputusan dalam memiliki tato harus dipikirkan secara matang. Pastinya kamu tidak ingin kan ada sesuatu yang menempel secara permanen di tubuhmu yang kamu tidak sukai nantinya. Jadi pastikan kamu telah memikirkan matang-matang akan dua hal ini!

1. Memutuskan Desain Tato

Memang terdengar sederhana, tapi ini merupakan bagian yang sangat penting dalam memilih tato. Salah dalam memilih desain tato dapat menjadi hal yang sangat fatal. Kamu tidak ingin kan ada gambar yang kamu sesali menempel permanen di tubuhmu? Walaupun sekarang gambar tato lama yang tidak disukai dapat ditimpa dengan tato baru atau ditutupi oleh makeup, kamu pasti akan lebih senang kalau desain tato yang kamu pilih memang cocok untukmu, selain itu pastinya akan lebih menghemat pengeluaranmu. Oleh karena itu, pikirkan dengan matang desain tato yang kamu inginkan. Kamu bisa berkonsultasi dengan teman-temanmu jika bingung untuk memutuskan sendiri. Lebih baik kamu tidak membuat tato nama atau wajah pasanganmu, karena bisa saja dalam beberapa tahun kalian berpisah, tidak ingin ada nama mantan di tubuhmu, kan? 

BACA JUGA: Hilangkan Tato dengan Cryotherapy

2. Memutuskan Bagian Tubuh yang Tepat Untuk Ditato

Tentunya desain tato harus mengikuti di mana tempat ia akan dipasang. Kalau kamu mau memasangnya di bagian pergelangan, tentunya desainnya tidak perlu besar-besar, kecuali kamu menginginkan satu tangan mu untuk ditato. Selain itu pemilihan tempat juga penting, di mana kamu harus memikirkan hal-hal seperti, apa kamu mau menutupinya dari orang tua atau bos mu, atau kamu justru menginginkan tato yang dapat terlihat oleh semua orang dengan cepat dan sebagainya. Pemilihan letak yang tidak tepat juga akan membuat mu merasa aneh saat melihat dirimu di cermin, oleh karena itu pastikan kamu telah matang dalam memilih bagian tubuh yang akan ditato.

Jadi ladies, apa kamu ingin memiliki tato? Desain apa yang kamu inginkan dan di mana letaknya? Yuk share di sini!

BACA JUGA: Berniat Tampil Cantik, Wanita Ini Justru Mempunyai 4 Alis! Kok Bisa!?

Tagged in:
Cut Auzola Azalia
A weirdo who wants to share her knowledge about beauty, lifestyle and stuff. A psychology student who stuck with thesis, a beauty blogger in other life, makeup and skin care junkie, a Disney lover, a princess freak, and a girl who interested in the world of cosplay. Reach me by email at [email protected]
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Jadi Influencer

Apa saja sih manfaat yang bisa kamu dapatkan jika jadi seorang influencer? Apa benar influencer juga memiliki manfaat untuk brand? Yuk baca selengkapnya.

Tha Arpy