Kawaii Beauty Japan

Skin Care

4 Bahan yang Dapat Membantu Memutihkan Kulit Secara Alami

Kulit putih bersinar sekarang bisa kamu dapatkan dengan cara alami berikut ini!

Wikan Saputri

Kulit putih alami memang menjadi impian kebanyakan wanita ya, ladies! Bagi kalian yang sering berpanas-panasan, sedang kerja lapangan, ataupun memiliki kulit kusam, ada kabar gembira bagi kalian yang ingin kulit wajah, tangan, dan tubuh menjadi putih bercahaya alami. Karena pada ulasan kali ini kita akan membahas mengenai cara memutihkan kulit wajah, tangan dan tubuh secara alami dalam waktu yang tergolong singkat. Mau tahu bagaimana caranya? Yuk, intip info lengkapnya di sini!

Susu

Susu yang biasanya kita minum ini memang sudah terkenal dengan kandungan kalsium yang dapat juga dimanfaatkan untuk menutrisi kulit tubuh kita hingga menghasilkan kulit yang putih bercahaya tanpa adanya efek samping. Caranya pun sangat mudah, yaitu dengan berendam dengan menggunakan susu tawar. Kandungan dalam susu juga terbukti dapat menghilangkan flek hitam bekas jerawat maupun akibat sengatan sinar matahari.

Lemon

Kandungan vitamin C pada lemon yang sangat tinggi sangat efektif untuk memutihkan kulit wajah, tangan, maupun kulit tubuhmu. Caranya pun sangat mudah, yaitu cukup memeras 9 butir lemon ukuran kecil atau 3 butir lemon ukuran besar kemudian tampung air perasannya ke dalam mangkuk. Setelah itu, gunakan air perasan lemon tadi untuk dioleskan secara merata ke seluruh permukaan kulit wajah, leher, tangan, lengan dan kaki (bagian yang sering terpapar sinar matahari). Kemudian diamkan selama 15 menit setelah itu bilas dengan menggunakan air bersih dan keringkan dengan cara ditepuk-tepuk menggunakan handuk bersih dan kering.

Pepaya

Buah pepaya memiliki kandungan enzim papain yang sangat tinggi di dalamnya, maka tak jarang banyak yang menggunakan papaya sebagai bahan baku dari kosmetik dengan merk terkenal. Kandungan papain dalam pepaya ini memang terbukti ampuh untuk memutihkan kulit dan menghilangkan noda hitam bekas jerawat maupun paparan matahari. Cara paling mudah adalah dengan membuat masker papaya, yaitu dengan menghancurkan satu buah pepaya ukuran sedang kemudian mencampurnya dengan 3 sendok minyak almond, kemudian mengaplikasikan masker tersebut ke seluruh permukaan kulit yang sering terpapar sinar matahari. Setelah didiamkan selama 20 menit hingga masker mengering, kamu dapat membersihkannya dengan menggunakan air bersih.

Bengkoang

Buah yang satu ini memang sangat terkenal akan khasiatnya memutihkan kulit tubuh. Caranya pun cukup mudah yaitu dengan melembutkan 3 butir bengkuang ukuran sedang untuk dijadikan masker. Setelah dioleskan ke seluruh permukaan kulit, kamu harus menunggu selama 25 menit, hingga masker benar- benar kering kemudian bersihkan dengan menggunakan air bersih.

Nah, itulah 4 cara memutihkan kulit wajah, tangan, dan tubuh secara alami, mudah, dan tanpa efek samping. So, selamat mencobanya di rumah, ladies!

Wikan Saputri
Long life learner...
Share this article

Artikel Terkait