Ketika Teknologi Tinggi dan Memasak Disatukan
Memasak kini semakin mudah dengan Rational.
Jakarta - Sukanda Djaya sebagai sebuah perusahaan yang berawal dari makanan pada 1974 kini berkembang equipment memasak dan baru saja memperkenalkan dirinya sebagai Rational authoized dealer pada 21 Juni 2017 lalu. Rational, sebagai sebuah perasaan yang berdiri lebih dari 40 tahun lalu ini menyediakan peralatan masak terbaik yang bisa memberikan hasil masakan sesuai dengan keinginan kamu dengan kualitas yang terbaik.
Di dalam acara perkenalan tersebut, Rational juga memperkenalkan produk terbarunya yaitu Self Cooking Center X5 yaitu sistem memasak pintar berukuran kecil yang dapat digunakan di dapur dan sangat cocok untuk kamu yang memasak dalam jumlah besar seperti restoran atau cafe. Alat ini memiliki 1000 resep yang bisa membantu memudahkan kamu memasak tanpa perlu khawatir bahan yang kamu masak akan overcook.
Pada peragaan Rational Self Cooking Center X5, Chef Firman memberikan demo bagaimana alat ini mampu memasak dalam beberapa lapisan dengan masing-masing sistem inteligensi dimana akan memberikan tanda jika salah satu masakan dari lapisan tersebut sudah matang. Pemakaian Self Cooking Center X5 bahkan bisa membantu kamu untuk saving tenaga dan waktu hingga 90%. Tentunya hal ini sangat membantu sekali bukan bagi kamu yang memiliki restoran atau cafe yang penuh serta tidak memiliki banyak sumber daya manusia bahkan untuk baking kue sekalipun.
Jika kamu tertarik untuk memiliki produk dari Rational, kamu tidak perlu khawatir mengenai masalah harga, karena Rational bersedia memberikan program cicilan dan dengan berbagai macam ukuran produk karena Rational ingin mendukung startup yang bergerak di bidang kuliner.