Hangat dan Gaya dengan Legging
Siapa bilang legging hanya cocok untuk musim panas? Ternyata dengan legging kita bisa membuat kaki tetap hangat loh! Bagaimana ya caranya?
Tentu kamu sudah familiar dengan fashion item yang benama ‘legging’ bukan? Fashion item yang satu ini, mulai menjadi tren di Indonesia sekitar tahun 1980-an, dengan pakaian ala senam dan olahraga. Legging bahkan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari era 80-an.
Celana legging kembali menjadi tren di tahun 2005 sampai sekarang. Seiring perkembangannya, legging saat ini memiliki warna dan motif yang semakin bervariasi. Memang fashion item yang satu ini memiliki banyak manfaat, salah satunya membuat kaki lebih hangat dan keliahatan nyaman.
Legging jarang sekali digunakan sebagai bawahan dengan atasan yang pendek karena terlalu ketat. Akan lebih baik jika kamu menggunakan legging sebagai penutup kaki saat menggunakan dress saat cuaca sedang dingin, atau gunakan dengan dilapisi hot pants. Berikut ini beberapa tips untuk tampil bergaya dengan legging.
Legging atau Stocking
Legging dan stocking saat ini memiliki beberapa fungsi yang sama dalam penggunaannya. Jadi, kamu bisa memilih ingin menggunaka legging atau stocking. Legging biasa memang terbuat dari bahan yang lebih tebal, namun jika kamu ingin menggunakan stocking, pilihlah yang berbahan tebal dan menutupi seluruh area telapak kaki, agar tidak mudah sobek dan membuat kakimu lebih nyaman. kamu bisa memilih warna hitam, atau navy blue untuk warna yang lebih aman, sehingga bisa dipakai dalam berbagai kondisi.
Glossy Legging
Seiring perkembangannya, sekarang ini banyak sekali legging yang terbuat dari berbagai bahan, salah satunya terbuat dari bahan latex. Jenis legging ini bisa membuatmu terlihat lebih bergaya dan tangguh. Pilihlah warna hitam, taupe, atau coklat tua yang akan membuat kamu terlihat semakin keren dan tentunya tetap hangat.
Syal
Syal merupakan pasangan yang sangat tepat untuk saat menggunakan legging. Syal akan melengkapi fungsi legginguntuk menghangatkan tubuh tanpa merusak penampilanmu. Pilihlah syal dengan bahan rajut atau bahan yang lebih ringan untuk kondisi yang tidak terlalu dingin.
Sepatu Tebal
Pilihlah sepatu dengan jenis platform atau boots untuk semakin melengkapi penampilanmu. Kedua jenis sepatu ini sangat cocok untuk mengimbangi leggingmu yang tipis, dan tentunya membuatmu terlihat lebih jenjang. Namun jika kamu kurang menyukai jenis sepatu ini, kamu bisa memilih pump heels.
Kita sudah mulai memasuki musim hujan nih, siapkan leggingmu let’s stay warm and fashionable!