Kawaii Beauty Japan

Skin Care

Cara Sederhana Ciptakan Me Time Bersama Keluarga Tercinta dengan Bio-Oil

Setiap wanita pasti membutuhkan me time. Bersama Bio-Oil, kini kamu dan keluarga juga bisa menciptakan me time berkualitas, ladies!

Marga Apsari

Jakarta - Sebagian besar wanita kini dituntut untuk dapat tampil menawan setiap saat. Namun, aktivitas padat dan peran gandanya sebagai pekerja sekaligus ibu rumah tangga, membuat mereka seringkali mengabaikan perawatan diri. Tidak hanya perawatan ke spa atau salon saja, bahkan yang sederhana seperti tidur cukup pun mungkin tidak bisa terlaksana. Akhirnya, penampilan mereka akan terus menurun, dan hal tersebut dapat mempengaruhi kepercayaan dirinya. Sejatinya, seorang wanita dapat melakukan perawatan diri yang optimal tanpa perl mengurangi perhatiannya terhadap keluarga.

Rosdiana Setyaningrum, MPsi, MHPEd, mengatakan bahwa pada dasarnya wanita memiliki pengaruh yang dominan terhadap keluarganya. Perasaan yang mereka miliki memiliki efek domino terhadap seluruh anggota keluarganya. Saat seorang wanita merasa bahagia, maka perasaan tersebut akan mempengaruhi anggota keluarganya untuk turut merasakan hal yang serupa.

Ciptakan Me Time Berkualitas Bersama Keluarga

Memahami hal ini, Bio-Oil memperkenalkan kampanye terbarunya di tahun 2016, yaitu 'Love Your Skin, Love Your Life', yang terinspirasi dari pentingnya peran wanita, terutama para ibu. Tidak hanya mengajak para wanita untuk memerlihara kesehatan kulitnya, Bio-Oil juga membantu mereka untuk mewujudkan kehidupan yang penuh makna bersama keluarga tercinta. Seorang wanita yang pandai menyiasati ritual perawatan diri tentu bisa membuat dirinya dan keluarga yang dicintainya bahagia.

Rosdiana juga mengungkapkan bahwa salah satu cara untuk menciptakan kebahagiaan seorang wanita adalah dengan memelihara kepercayaan dirinya. Sepanjang fase kehidupannya, mulai dari usia gadis hingga menginjak usia dewasa yang membersarkan sebuah keluarga, seorang wanita mengalami perubahan fisik dan psikologis. Untuk mengatasi stres yang biasa dialami, seorang wanita tentu perlu menciptakan me time. Dengan demikian, ia akan memperoleh kepercayaan diri serta rasa bahagia agar dapat menjalankan perannya secara optimal.

Sebagai solusi perawatan kulit yang memberi manfaat ekstra, Bio-Oil menjadi kunci perawatan diri yang menyeluruh, mulai dari ujung rambut hingga ujung kaki. Tak hanya berfungsi untuk menyamarkan bekas luka dan stretch marks, Bio-Oil juga berfungsi untuk menghaluskan serta melembabkan kulit melalui pijatan yang memberi efek relaksasi. Perawatan diri kini dapat dilakukan secara optimal dan praktis untuk mewujudkan me time yang berkualitas bersama keluarga. 

Apakah Bio-Oil Aman Untuk Anak-Anak?

Nurhayatini, Product Manager PT Radiant Sentral Nutrindo mengungkapkan bahwa sifat dry-oil yang terkandung di dalam Bio-Oil dapat menyerap cepat dan tidak menimbulkan efek berminyak, membuat produk ini cocok untuk diaplikasikan kepada seluruh anggota keluarga. Selain itu, kandungan vitamin A dan E yang dipadukan dengan beragam bahan alami seperti PurCellin Oil dan campuran unik minyak esensial Calendula, Rosemary, Chamomile dan Lavender juga membuatnya aman ntuk digunakan pada anak-anak berusia di atas 2 tahun.

Marga Apsari
A happy-go-lucky foodie. Not that kind of a girl you'll see everyday
Share this article

Artikel Terkait

Bye Bye Tangan Kasar!

Cuaca yang ekstrim, aktivitas yang berat, sabun atau deterjen bisa menjadi penyebab tanganmu kasar, nggak mau kan malu memiliki tangan kasar saat berjabat tangan dengan orang lain?

Yenni Octavia