Cara Menggemukkan Badan dengan Cepat dan Sehat
Makanan dan minuman berikut dapat membuat bobot tubuhmu bertambah dengan cepat, lho ladies! Bisa banget nih dicoba untuk kamu yang berencana menambah berat badan dalam waktu dekat ini!
Saat banyak orang di luar sana sedang menghabiskan waktunya untuk menguruskan badan, kamu justru mati-matian berusaha untuk menggemukkan badan dengan segala cara tapi tetep saja tak kunjung gemuk? Tenang saja, ladies! Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai makanan dan minuman yang bisa menggemukkan badan dengan cepat dan sehat yang tentu saja bisa kamu coba bagi kamu yang ingin menggemukkan badanmu dengan cara aman. Yuk simak info lengkapnya di sini!
Pilih Makanan dengan Gizi Tinggi
Banyak yang mengatakan jika kamu ingin menggemukkan badan dalam waktu singkat maka kamu harus perbanyak porsi makan. Pernyataan ini jelas tanpa dasar, karena jika kamu hanya sembarangan mengonsumsi makanan maka akan mengancam kesehatanmu. So, tindakan yang sebaiknya dilakukan adalah memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung gizi tinggi, seperti roti gandum, pasta, sereal, produk susu rendah lemak, protein rendah lemak, kacang-kacangan, biji-bijian, sayur, dan buah-buahan.
Makanan Ringan Padat Kalori
Penambahan makanan ringan sebagai camilan pun ternyata sangat penting untuk menunjang kesuksesanmu menggemukkan badan. Pemilihan camilan ini pun tidak boleh sembarangan, utamakan untuk memperbanyak konsumsi camilan berkalori tinggi, seperti kacang, keju, buah kering, dan alpukat untuk meningkatkan bobot tubuhmu. Jika sudah bosan memakannya secara langsung, camilan tersebut juga bisa dibuat menjadi sandwich, seperti sandwich selai kacang, sandwich keju, maupun sandwich isi daging.
Minuman Shakes dan Smoothies
Konsumsi soda dan kopi sangat tidak disarankan bagi kamu yang ingin menambah bobot tubuh karena selain hanya memiliki sedikit kalori, minuman tersebut juga hanya memiliki kandungan gizi yang sangat rendah. Minuman yang disarankan untuk menambah bobot tubuhmu adalah shakes atau smoothie yang lebih sehat apalagi jika dipadukan dengan susu rendah lemak juga jus buah yang sehat.
Nah, itulah cara sehat menggemukkan badan dengan cepat, selain itu tentunya perlu kita sadari bahwa olahraga secara teratur juga sangat berpengaruh bagi suksesnya usah penambahan berat badanmu. So, tak perlu bingung lagi untuk menggemukkan badanmu dalam waktu singkat. Segera coba di rumah!