Kawaii Beauty Japan

Food

Atasi Perut Kembung Dengan 5 Cara Ini!

Perut terasa penuh dan kembung sering membuatmu merasa gendut pada bagian perut dan tidak nayaman. Untuk megatasinya kamu bisa coba 5 cara mudah ini untuk atasi dan menghindari perut kembung!

Cut Auzola Azalia

Perut kembung memang hal tidak mengenakkan. Selain membuat tubuh tidak nyaman, perut kembung juga dapat mempengaruhi penampilan kita menjadi kurang menarik. Saat memiliki perut kembung kita akan lebih sulit untuk menggunakan celana jeans dengan nyaman atau baju ketat yang bagi sebagian orang tentunya akan mengganggu rasa kepercayaan diri. 

Sebenarnya cara mengatasi perut kembung mudah saja, salah satunya adalah dengan minum air dengan teratur dan berolahraga. Tetapi, terdapat lima cara mudah lainnya yang juga dapat mengatasi dan mengurangi perut kembungmu!

1. Kurangi Konsumsi Pemanis Buatan

Tubuh kita sebenarnya tidak bisa mencerna pemanis buatan dengan baik yang dapat berakibat perut menjadi kembung. Kurangi mengkonsumsi pemanis buatan agar tehindar dari perut kembung.

2. Masak Sayuranmu

Sayuran yang tidak dimasak biasanya mengandung serat yang lebih kuat dan susah dicerna oleh tubuh. Memasak sayuran sebelum di konsumsi dapat membuat serat-seratnya lebih lembut dan mengurangi kemungkinan terbentuknya gas saat proses pencernaan.

3. Konsumsi Peterseli

Peterseli memiliki segudang nutrisi dari vitamin dan mineral yang terkandung di dalamnya dan enzim yang terdapat di dalamnya, efektif untuk menghindari dan mengatasi perut dari kembung. 

4. Minum Teh

Teh seperti teh peppermin dan teh jahe merupakan pilihan yang tepat untuk mengatasi kembung. Kamu dapat mengkonsumsi teh ini kapanpun, mau itu sebelum atau sesudah makan. 

5. Kurangi Konsumi Karbohidrat di Malam Hari

Mengkonsumsi karbohidrat seperti nasi, roti dan pasta di malam hari akan membuat perut menjadi kembung karena tubuh kesulitan mencernanya di malam hari. Jika mengkonsumsi karbohidrat di siang hari saat tubuh masih aktif bekerja maka hal ini tidak akan bermasalah, tetapi jika mengkonsumsi di malam hari maka tubuh akan kesulitan mencernanya dengan sempurna dan membuat tubuh menjadi kembung.

Semoga tips-tips ini dapat membantumu dalam mengatasi dan mencegah perut kembung ya girls!

Cut Auzola Azalia
A weirdo who wants to share her knowledge about beauty, lifestyle and stuff. A psychology student who stuck with thesis, a beauty blogger in other life, makeup and skin care junkie, a Disney lover, a princess freak, and a girl who interested in the world of cosplay. Reach me by email at [email protected]
Share this article

Artikel Terkait