Kawaii Beauty Japan

Skin Care

4 Cara Mengatasi Kulit Kering dengan Mudah

Kamu memiliki tipe kulit kering? Sebaiknya jangan dibiarkan ladies, simak cara mengatasi kulit kering di sini, yuk!

Ayu Dewi Handayani

Memiliki kulit yang lembut adalah keinginan semua wanita. Namun bagaimana jika kulitmu merupakan tipe kulit kering? Bagi sebagian orang, kondisi kulit kering seperti ini seringkali diabaikan. Namun, memiliki kondisi kulit kering sebaiknya harus di atasi karena akan menyebabkan rasa gatal pada kulit, mudah luka dan menyebabkan kulit kasar. Penyebab kulit kering antara lain adalah faktor keturunan, efek samping obat-obatan, kurangnya asupan air, kurangnya vitamin B2 dan E dan paparan sinar matahari. Tentu kamu tidak ingin memiliki kulit kering yang kasar dan mudah terluka kan? Yuk, simak 4 cara mengatasi kulit kering berikut ini!

Hindari Mandi Air Panas

Mandi air panas

Cara mengatasi kulit kering yang pertama adalah dengan menghindari mandi dengan air panas. Untuk kamu yang sering mandi menggunakan air panas, kamu sebaiknya mulai sekarang menghindari kebiasaan tersebut, ladies! Mandi dengan air panas memang bisa merilekskan badan setelah seharian beraktivitas, namun air panas dapat menghilangkan minyak alami dari sel kulitmu sehingga bisa mengurangi kelembapan kulit kamu.

Mengonsumsi Air Putih

minum air putih

Minum air putih diketahui dapat melembapkan kulit. Banyak ahli yang sangat menganjurkan untuk minum air putih sebanyak minimal 8 gelas perhari. Terlebih jika kamu lebih sering menghabiskan waktumu di ruangan ber-AC karena akan membuat kulitmu semakin kering. Pastikan kamu selalu membawa persediaan air putih di tasmu, agar tubuh selalu terhidrasi.

Menggunakan Tabir Surya

Astalift tabir surya

Astalift UV Protector - SPF 35 PA +++

Cara mengatasi kulit kering selanjutnya adalah dengan menggunakan sunscreen. Salah satu penyebab kulit kering adalah sinar matahari, untuk itu pastikan sebelum keluar rumah kamu menggunakan sunscreen untuk menjaga kulitmu dari paparan sinar UVA dan UVB dari matahari. Sunscreen yang bisa kamu gunakan adalah Astalift UV Protector - SPF 35 PA +++Sunscreen ini juga dapat mencegah penuaan dini. Teksturnya yang lembut dan tidak lengket, produk ini bisa digunakan sebagai make-up base.

Gunakan Body Cream

Body cream frais

Frais Monde Body Cream

Menggunakan pelembap atau body cream adalah hal paling penting untuk kamu yang memiliki kulit kering. Body cream yang bisa kamu gunakan adalah Frais Monde Body Cream. Ketika menggunakan body cream ini, sebaiknya kamu gunakan sehabis mandi agar kulitmu menjadi lembap. Jangan lupa untuk menggunakan di bagian telapak kaki karena kelenjar minyak di sana sedikit dan bisa menghindari kita dari telapak kaki yang pecah-pecah.

Nah itu dia ladies, 4 cara mengatasi kulit kering dengan mudah! Hal yang paling penting adalah untuk selalu melakukan perawatan di atas secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal. Semoga bermanfaat ya, ladies.

Ayu Dewi Handayani
An editor of words.
Share this article

Artikel Terkait

Parfum dan Kamu

Alexander Bende, pemilik Beauty & Scents, perusahaan kosmetik dan parfum di La Jolla, California, mengatakan ada bentuk keintiman yang dapat dialami kamu dan parfummu.

Yenni Octavia