Cara Mengatasi Kulit Belang dan Jerawat Secara Alami dengan Cepat
Mengatasi kulit belang dan jerawat tidak harus mahal kok, ladies!
Jerawat membandel memang sulit untuk diatasi dan menimbulkan rasa sakit hampir pada semua fasenya. Mulai dari kemunculannya yang tiba-tiba dalam jumlah yang banyak hingga rasa nyeri yang ditimbulkan saat mulai meradang tak jarang membuat kita ingin segera menghilangkannya. Apalagi jika jerawat yang membandel ini dibarengi dengan masalah warna kulit yang tidak merata alias belang. Hal ini tak hanya mengurangi tingkat percaya dirimu, tapi juga membuatmu merasa tidak nyaman dengan rasa sakit yang ditimbulkan.
Siapa sangka untuk mengatasi jerawat yang membandel dan kulit yang membelang kamu tidak perlu menggunakan produk kecantikan yang mahal lho. Kamu bisa menggunakan cara ini, ladies!
Cara Mengatasi Kulit Belang dan Jerawat Secara Alami dengan Cepat
Jangan biarkan kulit yang belang dan jerawat membandel mengganggu penampilan kamu, ladies! Racik sediri rahasianya.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 1 Buah lemon ukuran kecil
- ½ Gelas kecil gula pasir
- 1 Sendok makan minyak zaitun organic (Bisa ditambah sesuai selera)
- 1 Sendok makan madu asli (Bisa ditambah sesuai selera)
- 1 Botol penyimpanan
Bahan-bahan yang disebutkan di atas, masing-masing memiliki kandungan dan manfaat tersendiri untuk kecantikan kulit wajahmu. Perasan lemon segar berfungsi untuk mencerahkan warna kulit dan mengencangkannya. Gula dapat dijadikan scrub untuk mengangkat sel kulit mati dan membersihkan pori-pori. Minyak zaitun organic sendiri berfungsi untuk merawat bekas jerawat agar segera kembali halus seperti sedia kala. Sedangkan madu asli bisa dijadikan untuk pembersih bakteri yang bersarang di kulit wajahmu.
Cara Membuatnya:
Kamu hanya perlu untuk mencampurkan perasan lemon dan minyak zaitun secara merata, kemudian tambahkan madu. Setelah ketiganya tercampur secara sempurna, tambahkan gula kemudian aduk perlahan secara merata. Langkah terakhir adalah memasukkan adonan tersebut ke dalam botol yang sudah disediakan.
Cara Penggunaan:
Cara penggunaan masker ini sangatlah mudah, yaitu hanya dengan membersihkan wajahmu terlebih dahulu dengan menggunakan facial foam ataupun milk cleanser, kemudian oleskan masker ke seluruh permukaan kulit wajah sambil dipijat dengan lembut. Diamkan selama 10 menit, kemudian bilas dengan menggunakan air bersih. Langkah terakhir, kamu bisa mengaplikasikan moisturizer yang sesuai dengan kebutuhanmu.
Nah, itulah cara mengatasi kulit belang dan jerawat secara ampuh yang bisa kamu coba untuk mengatasi jerawat membandel dan warna kulit yang tidak merata. Untuk hasil yang maksimal, lakukan perawatan ini maksimal 2 kali dalam seminggu. Selamat mencoba, ladies!