Kawaii Beauty Japan

Skin Care

Bangun Tidur Lebih Cantik Dengan Cara Ini

Tampil cantik ketika bangun tidur bisa kamu dapatkan dengan cara ini!

Leonita Nerisa

Impian paling sederhana kita, para perempuan adalah tampil lebih cantik saat bangun tidur. Namun, sering kali impian ini hanyalah impian belaka. Eits, jangan patah semangat dulu ladies! Dengan beberapa perubahan kebiasaan menjelang tidur, kamu akan tampil lebih cantik dan segar saat bangun tidur!

Membersihkan Wajah &  Merawatnya

Malam hari merupakan saatnya tubuh kita ber-regenerasi. Jadi, jangan lupa bersihkan wajahmu dari make up, minyak dan debu sebelum tidur. Aplikasikan juga toner, moisturizer, serum, dan  produk skincare lainnya yang sesuai dengan masalah kulitmu untuk membantu proses regenerasi kulit.

Posisi Tubuh yang Tepat

Posisi tubuh saat tidur ternyata juga akan mempengaruhi kondisi kulitmu ketika bangun keesokan hari. Posisi tidur yang paling tepat adalah telentang sehingga wajah tidak mengenai bantal dan rambutmu. Tidur menggunakan bantal juga dapat membantu mengurangi mata bengkak pada kantung mata lho!  Bila tidak terbiasa tidur telentang, pastikan bagian bawah wajahmu tidak menempel pada bantal untuk menghindari wajah dari kerutan.

BACA JUGA: Yang Mana Posisi Tidur Paling Ideal untuk Kamu?

Buat Suasana Tenang

Tampil lebih cantik ketika bangun tidur akan terlihat jika kita tidur dengan nyenyak. Agar dapat terlelap dengan nyenyak, pastikan kamar tidurmu bernuasansa tenang agar membuat kamu merasa rileks.

Humidifier

Humidifier sangat membantu untuk kita yang sibuk dan terlalu lelah untuk merawat kulit dengan teliti. Humidifier akan membantu memberikan hidrasi ekstra untuk kulit. Nyalakan humidifier ketika tidur dan ganti air pada humidifier setiap hari untuk mencegah bakteri dan jamur berkembang biak.

Sarung Bantal Satin / Sutra

Masih menggunakan sarung bantal berbahan katun? Ganti secepatnya sarung bantalmu dengan sarung bantal berbahan satin atau sutra. Satin dan sutra dapat mengurangi tekanan antara bantal dan wajah yang dapat menyebabkan keriput. Jangan lupa juga untuk mengganti sarung bantalmu seminggu sekali ya.

BACA JUGA: Cek Bantalmu Sekarang! Ternyata Bantal pun Bisa Kadaluwarsa!

Tidur yang Cukup

Beragam perawatan wajah yang kamu lakukan tidak akan maksimal hasilnya jika kamu kurang tidur! Kurang tidur dapat menyebabkan stress dan kelelahan sehingga tubuh tidak bisa bekerja dengan baik.

 

Yuk mulai ubah kebiasaan sebelum dan ketika tidur mulai saat ini ya ladies!

Leonita Nerisa
Blogger from Indonesia. She mostly writes about fashion & beauty. Currently studying at private university in Jakarta and being a part time blogger to brighten up her day!
Share this article

Artikel Terkait