Kawaii Beauty Japan

Lifestyle

Buang 4 Benda Ini Agar Rumah Idealmu Terasa Lebih Lega

Rumahmu terasa sempit? Benda- benda ini bisa jadi penyebabnya.

Leonita Nerisa

Memiliki rumah ideal tentu adalah impian semua orang. Tidak peduli besar atau kecil, rumah ideal adalah rumah yang nyaman ditinggali. Agar rumah tetap nyaman, kamu perlu rajin membereskannya setiap hari. Tapi, pada beberapa rumah, rumah justru terasa semakin penuh dan tidak nyaman meski dibereskan setiap hari. Bisa jadi ini karena kamu jarang membuang benda-benda yang sudah tidak kamu butuhkan. Entah karena sayang hingga bingung benda apa yang sudah tidak terpakai. Yuk, simak benda- benda apa saja yang seringkali membuat rumahmu menjadi terasa sempit.

Handuk & Kain Lap lama

Benda yang sehari-hari kamu pakai ini tentunya sudah kamu pakai selama bertahun- tahun kan? Tentunya kalau belum rusak tidak akan kamu buang. Tapi tahukah kamu kalau handuk rata-rata mempunyai batas waktu pakai sekitar 2 tahun. Setelah 2 tahun, fiber pada handuk akan mulai melemah yang menyebabkanmya lebih lemah menyerap air. Begitupun dengan kain lap di dapur, sebaiknya diganti setiap tahunnya. Selamat kamu sudah mempunyai lemari kain yang lebih luas!

Kartu, Undangan & Alat Tulis Lama

Sering mendapat kartu ucapan tahun baru, kartu –kartu dari pusat perbelanjaan yang sudah expired? Saatnya kamu memilah-milahnya dan segera buang kartu-kartu yang sudah tidak terpakai. Alat tulis sering sekali terlupakan dan akhirnya selama bertahun- tahun tidak digunakan dan kamu sudah lupa ditaruh dimana. Saatnya mensortir semua alat tulis yang kamu punya dan mulai pisahkan yang masih bisa digunakan dan yang tidak.

Gantungan Baju

Untuk sebagian orang yang senang menggantung bajunya dengan gantungan baju, pastinya kamu sering membelinya namun jarang membuangnya. Coba pilahlah gantungan bajumu dan lihat kondisinya, apabila sudah ada yang patah, melendut dan tidak bisa digantung lagi, sebaiknya dibuang saja dan ganti dengan yang baru agar pakaian juga menjadi lebih rapih.

Kabel

Kabel yang berantakan dan saling melilit memang sangat tidak enak untuk dipandang. Mulai mensortir kabel yang masih digunakan dengan yang tidak, yang sudah rusak, dan yang saling melilit untuk dilepaskan. Ruangan penuh kabel akan terasa lebih lega dengan instan lho, ladies!

Setelah membersihkan benda- benda disekelilingmu, coba lihat kembali ruangan yang telah dibersihkan. Bagaimana? Sudah terasa lebih lega bukan? Jangan lupa untuk terus melakukan rutinitas ini setidaknya satu tahun sekali ya, ladies!

Tagged in:
Leonita Nerisa
Blogger from Indonesia. She mostly writes about fashion & beauty. Currently studying at private university in Jakarta and being a part time blogger to brighten up her day!
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Jadi Influencer

Apa saja sih manfaat yang bisa kamu dapatkan jika jadi seorang influencer? Apa benar influencer juga memiliki manfaat untuk brand? Yuk baca selengkapnya.

Tha Arpy