Make Up Salah? Tenang Ada Tips dan Trik Atasi Kesalahan Make Upmu!
Duh! Lagi asik-asik make up, tiba-tiba maskara menggumpal dan meleber kemana-mana atau alis yang terlalu tebal jadi seperti Shinchan? Jangan khawatir, ini dia tips dan trik atasi kesalahan make up.
Tips dan Trik Atasi Kesalahan Make Up
1. Muka apa Topeng?
Foundationmu ternyata warnanya keputihan? Kadang kebanyakan dari kita pernah mengalami pengaplikasian foundation yang terlalu banyak atau salah beli warna foundation.
Nah, tentu hasilnya akan terlihat seperti topeng karena berbeda dengan warna kulit alami.
Saat ini terjadi, kamu tidak perlu menghapus foundation atau langsung bergegas beli foundation baru.
Cukup gunakan bedak tabur atau padat yang kamu miliki. Caranya, aplikasikan bedak dengan warna yang lebih gelap atau sama dengan warna kulitmu. Pertama ambil bedak dengan puff atau kuas kemudian taruh di telapak tangan. Setelah itu tepuk-tepukkan tanganmu dan ratakan bedak ke seluruh wajah.
Hal ini akan mentransfer suhu panas dari telapak tangan dan menghangatkan kulit wajah sehingga proses oksidasi pun bisa 'menetralkan' foundation sehingga mendekati warna asli kulitmu lagi.
BACA JUGA: Belajar Perbedaan BB, CC, dan DD Cream
2. Si Alis Shinchan
Hal ini bisa menjadi masalah baik bagi si alis botak ataupun tebal.
Masalah untuk si alis botak adalah terkadang kita menggambar alis secara berlebihan sehingga terlihat jelas 'palsu'.
Sedangkan problema yang dihadapi oleh si alis tebal adalah menggambar terlalu berlebihan, padahal cukup diisi saja ruang antara alis yang tumbuh.
Untuk si alis botak, sebaiknya kamu aplikasikan pensil alis dengan posisi pensil miring dan hanya mengarsir, bukan menggambar.
Sedangkan bagi si alis tebal, sebaiknya cukup menyikat alis, karena terkadang sikat alis masih memiliki residu produk pensil alis.
BACA JUGA: Bentuk Alis VS Bentuk Wajah
3. Si Badut Lewat
Pakai blush on terlalu tebal dan malah terlihat seperti badut? Tenang, ada solusi praktis dan cepat untuk mengatasinya. Jika hal ini terjadi padamu, cukup pulaskan bedak di atas blush on.
Akan tetapi, akan lebih baik jika bedak yang ditaburkan adalah bedak tabur daripada bedak padat. Mengapa? Karena bedak tabur dapat menutup dengan hasil lebih alami dan tidak menghapus atau menumpuk blush on.
BACA JUGA: Cara Memilih Blush on sesuai Warna Kulit