Kawaii Beauty Japan

Makeup

9 Kesalahan Memakai Makeup Wajah yang Tidak Sadar Kamu Lakukan

Tanpa kamu sadari, kamu sering melakukan kesalahan ini ketika makeup wajah di kantor, ladies.

Ayu Dewi Handayani

Pemakaian makeup bagi wanita sudah bukan hal yang aneh lagi. Kamu pasti tidak bisa tampil ke luar rumah tanpa makeup, terutama untuk aktivitas sehari-hari. Namun, saking padatnya aktivitas, kita seringkali memakai makeup wajah di kantor lebih sering daripada di rumah. Nah, ternyata penggunaaan makeup perlu memanfaatkan pencahayaan yang pas agar makeup yang dihasilkan bisa membuat wajah kamu menjadi semakin cantik. Tanpa sadar, rupanya banyak dari kamu yang melupakan pencahayaannya sehingga membuat hasil makeup menjadi tidak bagus. Lalu, apa saja kesalahan makeup wajah tersebut? Yuk, simak!

9 Kesalahan Memakai Makeup Wajah yang Tidak Sadar Kamu Lakukan

Jangan sampai kamu melakukan hal ini ya.

1. Tidak Mencari Pencahayaan yang Tepat

Mencari pencahayaan

Jika kamu menggunakan makeup di rumah, akan ada kemungkinan jika kamu memakakainya di kantor, kamu akan terpapar dengan pencahayaan lampu flourescent. Penggunaan makeup di bawah lampu ini mala membuat kamu menjadi terlihat sakit. Sebaiknya gunakan makeup di toilet yang memiliki lampu lebih natural, sehingga kamu tidak mengaplikasikan foundation, blush, atau bronzer. Jika toilet di kantor kamu terlalu gelap, kamu bisa memanfaatkan sinar matahari.

2. Menggunakan Terlalu Banyak Glitter

Menggunakan glitter

Jika kamu menggunaka shimmer atau makeup dengan terlalu banyak glitter, penampilan kamu akan tampak seperti makeup untuk acara malam hari. Coba cek kembali hasil makeup kamu agar tidak tampak berlebihan ketika menggunakan makeup tersebut dan tidak tampak profesional.

3. Menggunakan Terlalu Banyak Foundation

Foundation

Gunakan base makeup yang natural dengan proporsi yang normal sebagai coverage. Penggunaan cream foundatio dan setting powder bisa membuat foundation menjadi tampak berat di bawah lampu fluorescent. Jika kamu ingin menutupi lingkaran hitam di bawah mata, bekas jerawat, ataupun ketidak sempurnaan lainnya di wajah kamu bisa menggunakan concealer untuk menyamakan warna kulit sheer foundation atau tinted moistuizer.

4. Terlalu Sering Mengecek Makeup Kamu

Mengecek makeup

Jika kamu bukan editor beauty, cara kamu mengecek penggunaan lipstik atau foundation yang kamu gunakan akan sangat mengganggu sekali, karena membuat kamu lebih fokus pada makeup daripada dengan pekerjaan kamu. Batasi pengecekan makeup kamu ketika di toilet saja agar tidak mengganggu fokus kamu ketika bekerja.

5. Lupa untuk Mengisi Alis

Mengisi alis

Ketika kamu mengisi alis kamu dengan baik, wajah kamu akan terbingkai dengan baik. Terlebih jika kamu telah menggunakan full makeup, maka alis harus dibentuk dan diisi agar bisa membuat wajah kamu menjadi tampak lebih rapi.

Tagged in:
Ayu Dewi Handayani
An editor of words.
Share this article

Artikel Terkait