Kawaii Beauty Japan

Relationship

7 Tips Menolak Seseorang yang Menyatakan Perasaannya Kepadamu dengan Baik

Tolak dia dengan 7 tips ini agar tidak menyakiti hatinya!

Inka Rahmawati

Dicintai oleh seseorang yang kita sukai memang menyenangkan. Hubungan yang dijalani tentu juga akan terasa nyaman. Namun, rasa cinta memang tidak semudah itu. Terkadang ada masanya ketika kita mencintai orang lain dan ia tidak menyukai kita. Ada pula masa ketika si dia mencintai kita namun kita tidak bisa mencintainya kembali.

Hal yang paling penting adalah jangan lansung menolaknya dengan sikap yang kasar. Bisa-bisa kamu menyakiti perasaannya dan membuatnya marah. Nah, agar kamu tidak bingung dengan bagaimana sikap yang tepat untuk menolaknya. Simak tips berikut ini.

7 Tips Menolak Seseorang yang Menyatakan Perasaannya Kepadamu dengan Baik

Tapi bagaimana jadinya jika orang menyukaimu bukanlah orang yang selama ini kamu inginkan. Ingin menolak tapi takut kalau dia bisa marah. Jangan khawatir ladies, coba ikuti 7 tips menolak seseorang yang menyatakan perasaannya kepadamu dengan baik ini.

1. Siapkan Dirimu

Siapkan dirimu

Ketika kamu memiliki keputusan untuk menolak seseorang, kamu harus siap dengan segala hal yang tidak terduga yang akan dilakukannya, karena menolak dapat membuat seseorang merasa hancur. Biarkanlah semuanya mengalir apa adanya pada saat itu, biarkan dia menyampaikan kata-katanya. Karena dia akan merasa lebih baik ketika telah mengeluarkan apa yang dipendam selama ini.

2. Hindari Menunda Mengatakannya

Mengutarakan pernyataan

Menunda-nunda dengan alasan mencari waktu yang tepat adalah kesalahan yang tidak kamu sadari. Sebaiknya kamu mengatakan secara langsung karena semakin banyak waktu yang berlalu, semakin sulit bagi untuk melakukannya. Belum lagi, ia juga akan menjadi bertanya-tanya mengapa kamu tidak meresponnya dan mungkin saja dia menjadi marah ketika kamu tidak jujur padanya.

3. Ketahuilah Rasa Gugup yang Kamu Rasakan Itu Normal

Gugup

Menjadi gugup sebelum menolak seseorang seringkali terasa menakutkan, tetapi penting untuk menyadari dan menerima bahwa itu adalah normal untuk memiliki perasaan cemas sebelum memberitahu kalau kamu menolaknya.

4. Jujur

Jujur

Meskipun terkadang jujur itu mnyakitkan, tapi jujur dalam hal ini sangat lebih baik dilakukan daripada kamu harus selalu menjauhinya yang akhirnya membuat tidak nyaman satu sama lain. Cobalah memilih kata-kata yang baik dan pantas diucapkan untuk berkata jujur kepadanya. Usahakan kata-kata tersebut tidak menusuk hatinya. Kamu bisa coba ucapkan pada dirimu sendiri sebelum mengatakannya, sehingga kamu tahu apakah itu akan menyakiti perasaannya atau tidak.

5. Lakukan Tatap Muka

Berbicara langsung

Bertatap muka selalu menjadi pilihan terbaik daripada mengungkapkannya melalui pesan singkat atau telepon. Selain merupakan tindakan yang menunjukan kamu respek padanya, juga dapat menunjukkan ekspresimu jika kamu serius dengan perkataan dan keputusanmu.

Inka Rahmawati
Enjoy life, be grateful and learn to give :)
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Jadi Influencer

Apa saja sih manfaat yang bisa kamu dapatkan jika jadi seorang influencer? Apa benar influencer juga memiliki manfaat untuk brand? Yuk baca selengkapnya.

Tha Arpy