Kawaii Beauty Japan

Diet

6 Tips Mengecilkan Perut yang Perlu Kamu Coba Pasca Hamil

Hamil merupakan salah satu impian sebagian besar wanita. Sayangnya, proses hamil mengakibatkan perubahan fisik pada wanita, terutama pada perut yang menjadi lebih kendur dan besar.

Santi Berlinawati

Memiliki badan yang ramping dan seksi adalah impian semua wanita. Namun, bagaimana jika kamu baru saja melahirkan? Tentunya badanmu yang dulu ramping akhirnya pun memiliki lemak yang ingin segera dihilangkan. Memang salah satu masalah yang dihadapi wanita pasca melahirkan adalah bentuk tubuh yang sangat berbeda, termasuk perut yang buncit dan menggelambir.

Tidak mudah untuk mengembalikan perut menjadi kencang kembali setelah hamil. Bahkan berat badan turun pun tidak menjamin bentuk perut rata dan langsing lagi. Nah, agar lemak di perutmu bisa segera hilang. Yuk, simak!

6 Tips Mengecilkan Perut yang Perlu Kamu Coba Pasca Hamil

Kamu hanya perlu fokus pada bagian-bagian ini saja kok, ladies.

1. Latih Otot Perut Bagian Dalam

Forearm plank

Melatih otot perut bagian dalam sangat penting agar perut kembali rata pasca melahirkan. Jika otot perut bagian dalam lemah, maka gelambir di perut akibat hamil tersebut tidak dapat dihilangkan. Beberapa latihan yang tepat untuk tujuan ini adalah forearm plank (seperti sit up namun dengan telapak tangan sampai siku menempel di lantai), double bent-knee (tidur telentang dan menekuk lutut ke dada), straight-leg lower (tidur telentang, kaki lurus dan dinaik turunkan), dan bird-dog (posisi seperti akan sit up dengan lutut menempel di lantai, tangan kanan dan kaki kiri diangkat secara bersamaan, kemudian bergantian

2. Jangan Berpikir Untuk Diet

Makan

Untuk membentuk kembali perut yang ramping usai melahirkan, sebaiknya jangan berpikiran untuk menjalani diet dahulu. Diet secara psikis bisa membuat orang merasa tidak bebas sehingga mereka cenderung memilih menu yang kurang sehat dan bernutrisi. Padahal, bagi wanita yang masih menyusui, kalori harian yang mereka perlukan minimal sebanyak 1800 kalori. Kekurangan nutrisi akan membuat produksi air susu berkurang. Jadi, diet bukan merupakan cara tepat untuk meratakan perut bagi wanita yang baru saja melahirkan.

3. Kegel

Tips mengecilkan perut dengan kegel

Bagian pinggul adalah salah satu bagian yang menjadi PR usai melahirkan. Untuk melatihnya, gerakan Kegel sangat tepat dilakukan karena dapat memperbaiki otot pubococcygeal, yang terletak di pubis (di depan panggul) sampai dengan tulang ekor di bagian belakang. Jadi, sembari melakukan latihan lain khusus untuk memperbaiki bentuk perut, lakukan juga Kegel supaya panggul semakin stabil. Agar menghemat waktu, gerakan Kegel bisa disisipkan ke dalam latihan-latihan tersebut.

4. Latihan Pelvic Tilts, Bridges, dan Planks

Pelvic tilts

Latihan-latihan tersebut sangat penting untuk mengencangkan otot perut yang sudah banyak berubah karena kehamilan dan proses melahirkan. Namun, ingat untuk melakukannya secara bertahap. Latihan pelvic tilts dapat dilakukan dengan cara berbaring di lantai dengan kedua kaki menekuk dan tangan berada di samping, telapak menelungkup. Kemudian angkat tubuh ke atas. 

5. Fokus pada Panggul dan Perut

Tips mengecilkan perut

Pasca kehamilan dan kelahiran, olahraga yang dilakukan harus difokuskan pada panggul dan perut. Cobalah dua gerakan ini sebagai permulaan. Pertama-tama, berbaring dengan satu tangan di atas perut dan tangan lainnya di samping. Ambil nafas panjang dan isi perut dengan udara. Kemudian hembuskan dan kecilkan perut menuju tulang belakang. Ulangi sebanyak 10 kali. Kemudian, dengan posisi awal yang sama, masukkan perut ke dalam dengan lutut menekuk dan tangan di samping. Rasakan otot perut, kemudian perlahan-lahan angkat satu kaki dan kembalikan secara perlahan-lahan pula. Ganti kaki satunya, dan lakukan sebanyak 10 kali untuk masing-masing kaki.

6. Banyak Minum Air Putih dan Buah-buahan yang Mengandung Banyak Air

Minum air putih

Minum minimal 8 gelas setiap hari, serta konsumsi buah-buahan yang banyak mengandung air sangat penting untuk menghindari dehidrasi dan kembung. Selain itu, ibu menyusui tentunya membutuhkan lebih banyak cairan dan nutrisi agar produksi ASI lancar. Salah satu keuntungan yang didapat dari menyusui adalah dapat lebih cepat membantu proses penurunan berat badan meskipun tidak langsung mengena ke bagian perut.

Nah, itu dia tips mengecilkan perut yang bisa kamu coba. Hasilnya memang tidak bisa instan, karena kondisi tubuhmu sedang recovery pasca kehamilan. Namun, jika kamu rutin melakukannya perut kamu pun akan segera langsing.

Tagged in:
Santi Berlinawati
Share this article

Artikel Terkait

What’s in My Makeup Pouch?

Sebagai wanita, makeup pouch adlaah benda yang nggak boleh tertinggal, nah bagaimana dengan beauty blogger kita yang satu ini? Kira-kira apa yah isi makeup pouchnya, Yuk kita cari tau!

Yenni Octavia

Punggung Berjerawat? No Way!

Bintik kemerahan maupun tidak, pada pori-pori akibat kulit tersumbat atau jerawat, merupakan kondisi yang sering dialami kaum wanita, dan ini tidak hanya terjadi di wajah tapi juga di punggung!

Yenni Octavia