Kawaii Beauty Japan

Makeup

6 Tips Cantik dalam Memakai Makeup agar Lebih Efektif

Tahukah kamu jika air dingin ternyata bisa digunakan untuk membuat cat kuku lebih cepat kering? Mau tahu cara lain yang lebih efektif untuk memakai makeup?

Santi Berlinawati

Kamu para wanita pasti sudah sangat familiar dengan penggunaan make up. Banyak dari kita yang menjadi tidak percaya diri ketika keluar rumah tidak menggunakan make up. Hal ini karena make up dapat menutupi segala kekurangan yang ada di wajah maupun bagian tubuh lainnya. Tapi, tahukah kamu bahwa penggunaan make up yang tepat dapat memaksimalkan penampilan kamu. Tidak perlu khawatir jika kamu tidak jago dalam pengaplikasian make up karena trik ini bisa digunakan oleh siapa saja.

Kamu bisa lho mencoba tips cantik dari para beauty blogger dan beauty editor agar make up yang dihasilkan bisa maksimal. Lalu, bagaimana tipsnya? Yuk, simak selengkapnya, ladies!

6 Tips Cantik dalam Memakai Makeup agar Lebih Efektif

Tips cantik ini akan efektif membuat make up kamu menjadi semakin maksimal, ladies!

1. Celupkan Kuku Ke Dalam Air Dingin

Mencelupkan kuku

Sumber: Musely

Ketika kamu terburu-buru dan harus mengecat kukumu agar terlihat lebih fresh, celupkan kuku ke dalam air dingin usai mengecatnya. Kemudian sentuh sedikit kukumu untuk melihat apakah cat kukumu sudah mengeras. Jika masih terasa lengket, celupkan lagi ke dalam air es. Dengan begitu, cat kukumu pun akan lebih cepat kering.

2. Menggunakan Eyeshadow dengan Teknik Tapping

Eyeshadow

Untuk mengaplikasikan eye shadow, gunakan teknik tapping atau menepuk-nepuk, dan bukan memulaskannya. Dengan menepuk-nepuk, hasilnya akan lebih tepat seperti yang kamu inginkan. Caranya, pegang brush secara vertikal, kemudian tepukkan atau tekan eye shadow pada kelopak mata. Dengan teknik ini, warna eye shadow pun akan lebih rata tersebar, dan kamu pun lebih mudah mengontrol pemakaiannya.

3. Gunakan Dry Sampoo di Malam Hari

Dry shampoo

Gunakan dry shampoo di malam hari sebelum tidur, bukan di pagi hari. Karena rambut menjadi lebih berminyak sepanjang malam, maka dry shampoo akan menyerapnya. Gunakan dry shampoo dan ratakan dengan sikat gigi yang sudah tidak terpakai agar bisa merata. Begitu bangun, rambutmu pun sudah terlihat bersih dan lebih bervolume. Selain itu, sisa-sisa berwarna putih dari dry shampoo pun sudah akan menghilang.

4. Cara Mudah Membuat Smokey Eye

Smokey eyes

Buat kamu yang masih tidak percaya diri dalam membuat smoky eyes, kamu bisa menggunakan eyeshadow dalam palette, yang biasanya memiliki warna-warna yang memang sudah dipersiapkan untukmu. Biasanya warna di dalam palette tersebut disusun mulai dari yang paling terang ke yang paling gelap. Warna yang paling terang (biasanya berwarna netral) untuk diaplikasikan pada tulang alis. Warna kedua yang lebih gelap harus digunakan pada kelopak mata, dan warna yang lebih gelap lagi digunakan pada bagian crease atau lipatan mata. Sementara itu untuk warna yang paling gelap adalah untuk menggaris garis bulu mata atas dan bawah. Kemudian lapisi bulu mata dengan maskara sebanyak dua kali.

5. Lindungi Kulit Wajah

Melindungi kulit wajah

Jangan menggosok kulit wajah dengan handuk untuk mengeringkannya. Cara yang lebih baik adalah dengan menekan-nekannya. Kamu bisa menggunakan tisu dan menekannya pada wajah, atau kamu juga bisa menggunakan handuk. Cara ini tidak akan membuat kulitmu iritasi.

6. Maskara

Maskara

Banyak yang mengaplikasikan maskara dengan cara menggoyang-goyangkannya ke arah atas dan luar. Tapi, sebenarnya ada cara yang lebih efektif untuk memaksimalkan maskaramu. Ketika menggunakan maskara, sisirkan maskara sepanjang bulu mata atas ke dalam ke arah hidung. Dengan cara ini, bulu matamu pun akan terlihat lebih panjang dan lebih lentik. Agar ketika kamu menggunakan maskara, tidak berantakan, coba gunakan kartu nama dibelakang bulu matamu agar pengaplikasian maskara kamu lebih maksimal.

Nah, itu dia tips cantik yang bisa kamu gunakan agar make up kamu menjadi lebih efektif, ladies! Selamat mencobanya!

Santi Berlinawati
Share this article

Artikel Terkait