6 Alasan Mengapa Perawatan Kulit Wajah Peeling dan Masker Harus Rutin Dilakukan
Jika biasanya kamu hanya melakukan peeling dan masker
Untuk mendapatkan wajah cantik sebenarnya tidak dibutuhkan perawatan dan produk yang mahal. Kamu hanya perlu mulai melakukan perawatan kecantikan secara rutin, seperti membersihkan wajah setiap hari setelah kamu selesai beraktivitas seharian. Sayangnya banyak wanita yang jarang untuk merawat wajahnya dengan baik karena terlalu banyak beraktivitas.
Membersihkan wajah setiap hari tidak hanya mencuci wajah saja lho, ladies. Perawatan kulit dengan menggunakan peeling dan masker wajah juga rupanya harus rutin kamu lakukan lho. Yuk, simak manfaat melakukan peeling dan masker wajah agar kamu tidak lagi malas dalam merawat kulit wajah!
6 Alasan Mengapa Perawatan Kulit Wajah Peeling dan Masker Harus Rutin Dilakukan
Tidak ada ruginya kok untuk melakukan perawatan kulit lho, ladies!
1. Mengencangkan Kulit Wajah
Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen di dalam kulitmu sedikit demi sedikit akan berkurang dan kehilangan sifat elastisitasnya sehingga akan terasa kendur di beberapa bagian. Masker wajah mengandung bahan-bahan alami untuk merangsang produksi kolagen serta menangkal radikal bebas penyebab penuaan dini.
2. Mengecilkan Pori-pori
Salah satu masalah wajah yang dihadapi para wanita yang tinggal di Negara beriklim tropis seperti Indonesia adalah pori-pori besar. Hal ini disebabka karena tingginya produksi kelenjar minyak. Bertambahya usia juga bisa menyebabkan pori-pori wajahmu semakin membesar. Mungkin kamu berusaha menutupinya dengan makeup tebal, namun makeup tebal justru semakin membuat pori-porimu mebesar karena tersumbat. Dengan rutin menggunakan masker wajah satu kali dalam seminggu, pori-pori besarmu pun akan semakin mengecil.
3. Detoksifikasi
Masker wajah juga dibuat untuk mendetoksifikasi atau membuang racun yang terdapat di dalam kulit. Setiap hari, kita terkena banyak racun dari asap kendaraan, asap rokok, air yang tercemar, udara yang kotor, bahkan juga debu dan kotoran yang terdapat di udara. Jika racun menumpuk dan tidak segera dibuang, kulitmu akan mengalami berbagai masalah seperti munculnya jerawat, keriput, dan garis-garis halus penuaan dini.
4. Menenangkan Kulit
Kulit yang mengalami peradangan biasanya ditandai dengan rasa gatal, perih, bahkan berjerawat. Salah satu cara mengurangi peradangan tersebut adalah menggunakan masker wajah. Kandungan bahan alaminya membantu menenangkan kulit wajah sehingga gejala peradangan teratasi dengan baik.
5. Mencerahkan Wajah
Manfaat yang paling dirasakan setelah menggunakan masker wajah secara rutin adalah kulit wajah yang tampak lebih cerah. Penggunaan masker wajah secara rutin juga mengurangi proses hiper-pigmentasi yang menyebabkan kulitmu menjadi lebih gelap. Tidak hanya itu, masker wajah juga memperbaiki warna kulit yang tidak merata.
6. Mengangkat Kulit Mati
Jika kamu menggunakan masker dengan jenis peel off, nantinya ketika sudah mengering kamu bisa mengelupasnya dan masker akan mengangkat sel kulit mati di wajah dan mengangkat kotoran yang menyumbat pori-pori di wajah. Kulitmu pun nantinya akan menjadi bersih dan cerah.
Bagaimana, ladies? Jangan malas untuk merawat kulit wajah kamu lagi ya!