5 Manfaat Vitamin E yang Perlu Kamu Ketahui
Vitamin E memiliki banyak manfaat untuk kecantikan lho.
Vitamin memang pasti bagus untuk kesehatan tubuh. Tidak hanya bagus untuk kesehatan tubuh,vitamin juga bisa membuat kulit menjadi lebih cerah dan efek lainnya terhadap kecantikan lho. Salah satunya adalah vitamin E. Vitamin E dapat membantu pertumbuhan rambut menjadi lebih baik. Konsumsilah vitamin E dari telur, alpukat, almond, bayam, kentang, kwaci, dan kale. Manfaat apa sajakah yang bisa kamu dapatkan dari vitamin E ini? Yuk, simak!
5 Manfaat Vitamin E yang Perlu Kamu Ketahui
Mulailah mengonsumsi vitamin E mulai dari sekarang!
1. Menyembuhkan Luka
Aloe vera memang bagus untuk menyembuhkan luka bakar, namun vitamin E juga bisa menyembuhkan luka tersebut lho. Meskipun tidak ada bukti enelitian yang kuat, vitamin E daat membantu menyembuhkan luka pada wajah. Tubuh kita secara alami mengandung kolagen dan vitamin E dapat melindungi kolagen tersebut dan menyembuhkan sel yang rusak tersebut. Setelah membersihkan dan mendinginkan luka dengan menggunakan air dingin, aplikasikan beberapa tetes vitamin E selama 1-4 jam. Jika luka kamu terbuka, tunggu beberapa saat sampai menutup sebelum mengaplikasikannya.
2. Anti Aging
Vitamin E dapat membantu menghilangkan keriput dan mempercepat regenerasi sel, membuat elastisitas dan melindungi serat kolagen. Cara ini dapat membantu membuat efek anti aging sehinga membuat kulit menjadi tampak lebih muda.
3. Melembapkan
Mengaplikasikan vitamin E pada kulit dapat membuat kulit menjadi lebih lembap dan membuat kulit menjadi lebih cerah. Jika kamu memiliki kulit kering, gunakanlah minyak vitamin E secara teratur unutk mempercepat regenerasi kolagen pada kulit.
4. Meringankan Sunburn
Sinar UVA dan UVB dapat merusak kulit, jika kamu tidak hati-hati maka dapat menyebabkan kulit menjadi terbakar. Namun, meskipun kamu menggunakan sunscreen terbagus sekaligus, kemerahan dan iritasi karena sinar matahari masih saja sering terjadi. Vitamin E dapat meredakan kulit yang terbakar dengan mengaplikasikan beberapa tetes vitamin E untuk melembapkan dan meminimalisir rasa sakit.
5. Menumbuhan Rambut
Vitamin E dapat menstimulasi pertumbuhan rambut karena mengandung antioksidan yang dapat meningkatkan kelancaran peredaran darah termasuk kulit kepala. Pijat secara perlahan vitamin E pada kulit kepala kamu sebelum tidur untuk hasil yang terbaik.