Kawaii Beauty Japan

Diet

5 Diet yang Ampuh untuk Menurunkan Berat Badan

Kamu ingin mencapai berat badan ideal? Berikut adalah diet yang cocok untuk kamu.

Ayu Dewi Handayani

Berat badan seringkali menjadi sebuah momok bagi wanita. Hal ini karena kita membayangkan bahwa berat badan yang ideal adalah langsing layaknya supermodel. Padahal, berat badan yang bagus tidak harus kurus lho, melainkan sesuai dengan body mass index. Bagi kamu yang ingin memiliki badan langsing, tentunya seringkali menjalankan banyak macam-macam diet.

Banyaknya diet yang beredar dan seringkali dicoba banyak orang hingga berhasil membuat kita tak jarang juga ingin menirunya. Tapi hati-hati lho, belum tentu semua jenis diet bisa cocok untuk kamu. Apa saja jenis diet yang bisa menurunkan berat badan kamu secara ampuh? Yuk, simak!

5 Diet yang Ampuh untuk Menurunkan Berat Badan

Sudah melakukan diet, tapi kenapa berat badan susah turun ya? Yuk, simak!

1. Diet Atkins

Menurunkan berat badan, protein

Diet atkins mengedepankan konsumsi makanan yang rendah karbohidrat, tinggi protein sehingga bisa ampuh untuk menurunkan berat badan.

Bagaimana caranya?

Kamu perlu makan makanan yang rendah karbohidrat sehingga berat badan kamu bisa turun secara bertahan. Biasanya berat badan kamu akan turun dalam jangka waktu dua minggu, tergantung dengan berapa kilogram yang ingin kamu turunkan. Makanlah makanan yang tinggi protein, rendah lemak, seperti makan daging merah, seafood, telur, keju, sayur-sayuran, butter dan minyak zaitun.

Di fase selanjutnya, biasakan untuk olahraga. Makan makanan yang mengandung sedikit karbohidrat sehingga lemak bisa terbakar ketika olahraga. Efek samping dari diet ini adalah bau mulut, mudah kelelahan, insomnia dan mudah mual karena efek dari memotong makanan berkarbohidrat.

2. Paleo Diet

Menurunkan berat badan dengan Seafood

Diet ini lebih mengedepankan makanan seperti seafood, telur, kacang, biji-bijian, buah-buahan, sayuran dan rempah-rempah.

Bagaimana caranya?

Diet ini terinspirasi dari para nenek moyang kita di masa paleolithic sekitar 10.000 tahun lalu. Hindari makan-makanan yang diproses. Makanlah makanan yang rendah karbohirat namun tinggi protein. Sebenarnya diet ini sangat fleksibel dan tidak ketat, kamu hanya perlu mengira-ngira porsi makanan kamu agar tinggi protein.

3. Weight Watchers Diet

Menurunkan berat badan dengan es krim

Jika dalam diet-diet pada umumnya tidak memperbolehkan kamu untuk makan junkfood, es krim dan makanan penuh dengan karbohidrat lainnya. Pada diet ini mengaplikasikan Smart Point yang bisa kamu dapatkan dari setiap makanan yang telah kamu makan berdasarkan nutrisi yang kamu dapatkan (semakin tinggi lemak dan gula yang kamu konsumsi, semakin tinggi nilainya. Semakin banyak protein yang kamu makan, poin yang kamu dapatkan semakin rendah).

Bagaimana caranya?

Untuk menjalankan diet ini kamu perlu join secara online untuk mengetahui poin yang kamu dapatkan, pilihan makanan yang sebaiknya kamu makan, olahraga apa yang perlu kamu lakukan, serta progress yang kamu lakukan. Tapi, jika kamu tidak bisa mengikutinya dengan menjadi member, ada banyak lho cara-cara online yang bisa kamu terapkan juga.

4. Diet Alkaline

Menurunkan berat badan dengan daging

Diet alkaline dapat membantu mengurangi berat badan dan mencegah penyakit seperti arthritis dan kanker. Makanan yang kita makan akan menghasilkan asam pada tubuh yang dan menjadi lemak sehingga menyebabkan berat badan menjadi naik.

Bagaimana caranya?

Diet ini merekomendasikan kamu untuk mengurangi makan makanan yang bisa menghasilkan asam pada tubuh seperti daging, gandum, gula, produk turunan susu, kafein, alkohol, dan makanan yang diproses sehingga bisa mengurangi asam yang dihasilkan tubuh. Jadi, konsumsi lebih banyak buah-buahan dan sayur-sayuran.

5. Slimfast Diet

Menurunkan berat badan dengan sayur-sayuran

Slimfast diet adalah diet yang menekankan untuk makan makanan rendah kalori untuk orang-orang yang memiliki BMI di atas 25.

Bagaimana caranya?

Slimfast adalah bentuk diet yang berasal dari Amerik Serikat yang memiliki produk-produk makanan penurun badan sendiri. Meskipun begitu, kamu tak harus memakai produk-produk mereka. Kamu bisa menekankan pola makan makanan yang rendah kalori seperti sayuran (biji-bijian, wortel, bayam atau brokoli). Pilihlah nasi merah dibandingkan nasi putih, kentang ataupun jagung. Jika memang kamu tidak biasa untuk diet, lakukan secara bertahap sehingga kamu menjadi terbiasa untuk menurunkan berat badan

Nah, itu dia jenis-jenis diet yang bisa membantu kamu untuk menurunkan berat badan, ladies. Selamat mencobanya!

Ayu Dewi Handayani
An editor of words.
Share this article

Artikel Terkait

Memilih Kutek Dengan Baik Yuk!

Sekarang ini banyak sekali jenis kutek yang dijual di pasaran, mulai dari kutek biasa atau dengan efek dengan harga yang variatif, tapi apakah kutek tersebut baik dan tidak merusak kuku kamu?

Yenni Octavia