5 Cara Menghilangkan Gatal pada Payudara dengan Aman
Payudara gatal memang bikin kamu jadi panik dan gak pede. Tetapi ternyata cara mengatasinya mudah lo, ladies.
Payudara gatal sih memang terdengar sepele ya, ladies. Tetapi ternyata hal ini bisa bikin kamu jadi risih juga lho. Apalagi kalau gatalnya terjadi saat kamu beraktivitas di tempat umum. Sudah pasti hal ini bikin kamu jadi tidak nyaman dan serba salah. Hal yang perlu kamu ingat adalah agar tidak menggaruk payudara yang gatal dengan kuku tanganmu. Kuku tangan mengandung banyak kuman sehingga malah akan membuat payudara menjadi iritasi. Selain itu jika kamu menggaruk dengan kuku tangan, nantinya malah bisa menjadi menyebar ke bagian lain yang kamu garuk juga. Jika memang gatalnya tidak bisa di tahan lagi, kamu bisa menghilangkannya dengan cara ini lho!
5 Cara Menghilangkan Gatal pada Payudara dengan Aman
Caranya tidak sulit kok cara menghilangkan gatal pada payudara kamu, sehingga bisa kamu lakukan dengan mudah, ladies! Yuk, simak!
Menggosok Payudara dengan Punggung Tangan
Bila kamu benar-benar tidak tahan dengan rasa gatal pada payudaramu, cobalah melakukan pertolongan pertama yang satu ini. Gunakan punggung tangan untuk menggaruk bagian yang gatal. Tidak seperti telapak tangan yang lebih rentan kotor dan mengandung kuman, biasanya punggung tangan lebih bersih dan tekstur kulitnya pun lebih lembut. Risiko iritasi akibat goresan kuku tangan pun dapat diminimalkan. Pertolongan pertama ini cocok dilakukan ketika kamu berada di tempat umum lo, ladies.
Membersihkan dengan Handuk dan Air Hangat
Payudara yang gatal biasanya bisa diatasi dengan cara membersihkannya. Jika tidak sedang mandi, gunakan handuk bersih dan air hangat untuk membersihkan payudara. Usapkan handuk yang sudah dibasahi air hangat pada bagian payudara yang gatal. Kemudian selesaikan dengan mengeringkan payudaramu menggunakan handuk kering.
Hindari Penggunaan Bra yang Terlalu Ketat
Mungkin tidak banyak wanita yang tahu bahwa bra yang terlalu ketat juga berisiko menimbulkan gatal pada payudara. Selain rasa gatal, bra yang ketat juga bisa menghambat sistem peredaran darah lho. Oleh sebab itu, sebaiknya kamu menggunakan bra yang ukurannya sesuai dengan bentuk payudaramu. Tidak terlalu ketat dan tidak terlampau longgar demi mendukung kenyamananmu.
Jangan Gunakan Bedak Kalau Tidak Mau Bertambah Gatal
Faktanya, penggunaan bedak tidak disarankan untuk mengatasi gatal pada payudara. Kecuali bila bedak tersebut memang sudah direkomendasikan oleh dokter. Bila kandungan bedak tidak cocok dengan kondisi kesehatan payudaramu, maka hal ini justru akan memicu timbulnya iritasi atau gangguan kulit payudara yang lebih serius lagi.
Memijat Payudara dengan Minyak Kelapa
Minyak kelapa tidak hanya dapat melembutkan kulit, ladies. Lebih dari itu, minyak kelapa juga memiliki kandungan antiseptik alami yang mampu mengatasi iritasi. Oleskan minyak kelapa pada bagian payudara yang gatal. Lalu mulailah memijat payudara dengan gerakan perlahan-lahan dan lembut. Selain efektif mengatasi gatal pada payudara, cara ini juga akan membuat kamu merasa lebih rileks dan nyaman lo.
Jika sudah memahami 5 cara ini, kamu pasti tidak akan panik lagi deh dengan serangan gatal pada payudaramu. Atasi rasa gatal dengan cara yang benar agar kamu tak lagi terganggu ya, ladies. Bila gatal masih terus berlanjut, jangan segan-segan untuk segera berkonsultasi dengan dokter kulit. Bagaimana? Apa kamu pernah punya pengalaman lucu atau memalukan tentang payudara gatal?