Kawaii Beauty Japan

Diet

5 Cara Cepat Menurunkan Berat Badan Hanya dalam 3 Bulan

Turun berat badan dalam 3 bulan tanpa harus meninggalkan makanan favoritmu, mau? Ikuti saja 5 trik diet yang berikut ini. Dijamin berat badanmu akan turun tanpa berasa sedang diet.

Santi Berlinawati

Salah satu sebab kenapa menurunkan berat badan terasa berat adalah karena kita harus melakukan hal-hal yang tidak kita sukai, atau sebaliknya, meninggalkan hal-hal yang kita sukai, termasuk makanan. Tak heran, banyak yang menyerah di tengah jalan karena tak tahan jika harus menahan diri terus menerus. Kalau kamu mengalami hal seperti ini, mungkin 5 tips ini cocok untukmu. Berat badanmu akan turun dalam 3 bulan tanpa harus meninggalkan makanan favoritmu.

5 Cara Cepat Menurunkan Berat Badan Hanya dalam 3 Bulan

Tidak sulit kok untuk menurunkan berat badan jika kamu mengetahui cara-cara ini, ladies! Kamu juga masih bisa tetap makan makanan favoritmu

Berjalan Kaki Kemanapun Kamu Pergi

Berjalan kaki

Hampir sebagian besar orang saat ini kurang berjalan kaki. Padahal berjalan kaki sangat bagus untuk kesehatan fisik dan mentalmu. Dengarkan musik favoritmu, dan berjalan kakilah ketika berangkat kerja, belanja, pulang kerja, atau ke mana saja. Tak terasa, kamu pun akan membakar lebih banyak kalori setiap hari. Makan siang yang kamu konsumsi akan sudah terbakar begitu kamu sampai rumah. Pilihlah sepatu yang nyaman agar kamu bisa menikmati perjalananmu.

Ubah Menu Satu Makan Utama Saja

Makan sayuran

Mengganti semua pola makan mungkin akan terasa berat, dan justru bisa membuatmu menyerah di tengah jalan. Oleh karena itu, ubahlah sedikit demi sedikit. Pertama-tama ubahlah satu kali makan utama saja dengan menu yang lebih sehat. Biasanya ini dilakukan ketika makan siang atau kamu bisa memilih waktu lain sesukamu. Sebenarnya ini adalah masalah mentalmu. Ketika kamu diizinkan untuk tetap menikmati makanan yang kamu sukai, maka kamu tidak akan berusaha curang atau balas dendam dengan memakannya secara berlebihan ketika ada kesempatan. Lambat laun, kamu bisa menambahkan menu sehat lebih sering dan kamu pun akan terbiasa sendiri.

Tidur Tanpa Baju

Tidur telanjang

Ladies, ketika kita tidak suka dengan tubuh kita, kita cenderung ingin menyembunyikannya, termasuk dari diri kita sendiri. Meluangkan waktu dengan diri sendiri tanpa memakai baju merupakan cara yang mudah untuk mengetahui bentuk dan lekuk tubuhmu dengan begitu, akan lebih mudah juga bagimu untuk menjaga keseimbangan tubuhmu. Kamu akan langsung tahu begitu ada perubahan pada tubuhmu, dan merencanakan untuk yoga keesokan harinya. Begitu juga dengan perubahan-perubahan positif yang bisa menambah semangatmu.

BACA JUGA: 6 Cara Menghilangkan Bra Fat Lemak Menumpuk di Punggung

Simpan Sisa Makananmu

Menyimpan sisa makanan

Sepertinya hal ini berlawanan dengan tujuanmu untuk diet, padahal cara ini juga cukup efektif. Mungkin kamu mengira bahwa dengan membuang sisa makan malam, itu akan mencegahmu untuk makan berlebihan. Sebenarnya tidak juga. Kalau kamu menyimpan sisa makan malammu, dan memakannya lagi untuk sarapan keesokan harinya, porsi makanmu justru akan lebih terjaga. Kamu juga tak perlu repot-repot memasak lagi, atau mengeluarkan uang untuk membeli sarapan.

Berhenti Menimbang

Tidak menimbang

Terlalu sering menimbang berat badanmu sendiri justru bisa membuatmu stres. Makanan dan minuman yang kita asup sepanjang hari membuat berat badan berubah-ubah. Beratmu di pagi hari, mungkin akan berbeda dengan beratmu di malam hari. Jadi, kenapa harus bolak-balik menimbang? Lagipula otot lebih berat dibandingkan lemak. Untuk apa menimbang kalau hanya membuatmu stres? Lebih baik timbanglah secara berkala sebulan sekali. Dengan begitu, hidupmu akan lebih ringan.    

Bagaimana? Tidak sulit kan? Hal yang paling penting adalah konsisten dalam melakukannya sehingga berat badanmu bisa turun sesuai dengan target. Selamat mencobanya, ladies!

Santi Berlinawati
Share this article

Artikel Terkait

Tips Jitu Pilih Eyeshadow

Memilih eyeshadow bukanlah perkara mudah, apalagi dengan warna eyeshadow yang tersedia sangat banyak. Memilih eyeshadow sangat bergantung pada jenis dan hasil yang kamu inginkan

Yenni Octavia