Kawaii Beauty Japan

Skin Care

4 Langkah Perawatan Kulit yang Wajib Kamu Lakukan

Langkah mudah ini penting untuk dilakukan agar kulit kamu mulus, ladies!

Tiza Haris

Kita sering sekali melihat wanita-wanita yang memiliki kulit cantik tanpa makeup maupun skincare. Tentu saja kita ingin memiliki kulit yang sempurna dan terlihat indah meski tanpa makeup. Tapi jangan salah, kulit sehat itu didapat tidak hanya dari menjaga pola makan yang seimbang, namun juga harus dirawat dengan perawatan kulit yang rutin, ladies!

Banyak sekali perawatan rutin yang kita bisa temukan di dunia maya—perawatan kulit ala orang Jepang atau Korea, dan perawatan kulit dari berbagai belahan negara lainnya. Kita bisa mencoba berbagai macam perawatan yang kita inginkan, tapi lakukan perawatan yang menurut kalian paling cocok, ya. Untuk kalian yang masih baru dalam merawat kulit, ada 4 langkah perawatan kulit yang perlu kamu lakukan. Yuk, simak!

4 Langkah Perawatan Kulit yang Wajib Kamu Lakukan

Jangan sampai kamu melewati tahapan ini dalam merawat kulit kamu ya, ladies!

1. Tone

Toner

Untuk yang ini sudah jelas sekali ya. Perawatan kulit harus selalu dimulai dengan toner atau lotion. Toning akan mengkondisikan kulit kalian untuk siap menerima perawatan selanjutnya. Toner sangat penting untuk mengecilkan pori-pori kamu, menyeimbangkan pH, melembapkan, dan juga membuat kulit menjadi lebih segar.

2. Say yes to Serum

Serum

Serum berfungsi untuk melembabkan kulit sebelum moisturizer atau pelembab, karena kandungannya yang lebih ringan dari pelembab biasa. Serum bisa membuat kulitmu menyerap pelembap lebih baik daripada hanya sekedar menggunakan pelembab. Itu sebabnya mengapa kebanyakan serum lebih cair dan tidak berwarna.

3. Moisturize

Moisturizer

Gunakan pelembab setelah serum. Pilih pelembab yang ringan dan tidak membuat kulitmu iritasi. Jika kalian takut menggunakan krim pelembab, kalian bisa memakai pelembab gel yang fungsinya lebih menenangkan kulit. Aloe Vera gel bisa menjadi pilihanmu.

4. Lakukan Bagian Mata Kamu dengan Lembut

Eye cream

Kantung mata dan kerutan halus makin nampak? Mungkin karena kulit dibawah mata kurang perawatan, ladies. Bagian bawah mata kita sangat sensitif, maka dari itu gunakan krim mata yang melembabkan dan menutrisi. Kalau kalian belum memiliki krim mata, kalian bisa menggunakan pelembab kalian, lho! Hati-hati dalam mengaplikasikannya ya. Gunakan jari manis kalian untuk memakai pelembab ke bagian bawah mata. Tepuk pelan-pelan sambil digerakan memutar ke ujung luar mata. Area bawah mata akan terasa fresh seketika.

Bagaimana, ladies? Sudah siap dengan perawatan kulit yang simpel? 4 Langkah ini adalah perawatan yang wajib dilakukan untuk mendapat kulit yang sehat dan terawat. Tentu saja perawatan ini pun harus dilakukan dengan rutin, karena kita tidak bisa dengan mudah mendapat kulit yang sempurna. Namun paling tidak, kita bisa menghindari penuaan dini dengan perawatan kulit yang teratur. Selamat mencoba!

Tagged in:
Tiza Haris
An English Literature graduate turned beauty enthusiast. A die hard Japanese cultures: anime and manga. A music junkie and always find Japan stuff interesting. Her dream is to write an action, science-fiction novel.
Share this article

Artikel Terkait

Ayo Kenalan Sama Kuku !

Tak kenal maka tak sayang. Ungkapan klasik yang klise, tapi ada benarnya juga. Tak banyak dari wanita penggemar manicure-pedicure, yang tahu terbuat dari apa kuku dan apa sih tujuan hidup si kuku?

Yenni Octavia