4 Hal Yang Tidak Boleh Kamu Lakukan Pada Daerah Kewanitaanmu
Vagina merupakan organ tubuh paling penting bagi wanita. Ada hal-hal yang sebenarnya tidak boleh dilakukan pada daerah kewanitaan kamu. Seperti 4 hal di bawah ini.
Merawat daerah kewanitaan kamu yaitu vagina sangatlah penting agar organ intim wanita ini dapat menjalankan fungsi reproduksinya dengan baik. Sayangnya, tidak semua wanita tahu bagaimana cara yang benar untuk merawat vagina. Banyak yang justru berlebihan dan menyebabkan gangguan pada vaginanya. Oleh sebab itu, kamu harus tahu apa saja yang dianjurkan dan harus dihindari dalam merawat vagina, yuk simak.
Steaming Atau Penguapan
Steaming atau menguapi vagina dipercaya merupakan salah satu cara yang efektif untuk membersihkan rahim. Hal ini juga dilakukan oleh selebriti dunia, Gwyneth Paltrow yang mengatakan bahwa perawatan steaming vagina yang dijalaninya menggabungkan sinar infrared dan uap, yang dapat melepaskan energi dan mampu meningkatkan keseimbangan hormon wanita. Akan tetapi, ternyata hal tersebut disanggah oleh seorang profesor di NYU Langone Medical Center bernama Raquel Dardik, MD. Dia mengatakan bahwa steaming justru beresiko membakar vaginamu.
Mengobati Sendiri
Jangan begitu saja percaya dengan tips- tips merawat vagina menggunakan bahan-bahan alami rumahan. Jika kamu menemukan gangguan pada vaginamu, jangan sekali- kali mencoba mengobatinya sendiri, misalnya dengan bawang putih atau tea tree oil. Hal terburuk yang bisa terjadi jika kamu melakukannya adalah resiko terbakar pada vagina dan rasa terbakar di bagian dalam vagina pastilah bukan hal yang kamu inginkan. Temui dokter atau gunakan krim penghilang jamur yang banyak tersedia di apotek jika terjadi masalah pada vaginamu.
Memasukkan Benda Asing Yang Tidak Higienis
Vagina adalah bagian tubuh wanita yang sangat sensitif. Jadi, pastikan jika apa saja yang kamu masukkan ke dalamnya, termasuk tampon, alat kontrasepsi, dan lain-lain, sudah dalam keadaan higienis sebelum dimasukkan. Bagi mereka yang suka menggunakan sex toys, sebaiknya bersihkan terlebih dahulu sebelum dan sesudah digunakan. Begitu pula dengan peralatan apapun yang digunakan untuk pengobatan bagian dalam vagina. Jangan membiarkannya kotor dan hanya dibersihkan ketika akan digunakan. Selalu bersihkan sebelum dan sesudah pemakaian, serta simpan di tempat yang higienis.
Memberikan Wewangian
Hal yang kurang tepat jika kamu mengharapkan vaginamu beraroma wangi seperti parfum. Menggunakan produk- produk yang diklaim mampu membuat aroma vagina lebih wangi justru dapat mengganggu kesehatan vaginamu. Microbiome yang ada pada vagina akan terganggu, sehingga vagina lebih rentan terserang infeksi. Kamu tak perlu membersihkan vagina secara berlebihan karena bagian intimmu ini ternyata memiliki kemampuan untuk membersihkan dirinya sendiri. Vagina memiliki bakteri lactobacillus yang dapat menciptakan lingkungan dengan pH seimbang. Namun jika kamu mengaplikasikan produk kimia di area tersebut dengan tujuan membersihkannya, hal itu akan merusak lingkungan yang asam menjadi normal. Akibatnya, vagina akan kehilangan kemampuannya untuk melindungi dirinya sendiri.
Nah itu dia ladies, jangan sembarangan memperlakukan daerah kewanitaanmu ya. Jangan gampang tergiur juga dengan produk- produk perawatan vagina yang kini banyak beredar. Jika kamu ingin membersihkannya, cukup gunakan air dan sabun yang tidak mengandung parfum.