Kawaii Beauty Japan

Makeup

Inilah 2 Trik Mudah agar Makeup Kamu Bisa Tahan Lama di Kulit Berminyak

Jangan khawatir makeup kamu menjadi cakey atau malah luntur, ladies!

Ayu Dewi Handayani

Bagi wanita, merawat kulit wajah adalah hal yang wajib dilakukan. Perawatan kulit wajah yang tepat dapat meremajakan kulit dan kulit menjadi sehat. Tipe kulit yang bermacam-macam membuat kamu harus menyesuaikan makeup maupun produk perawatan kulit yang tepat agar cocok di kulit kamu. Salah satu tipe kulit yang seringkali menjadi permasalahan adalah tipe kulit berminyak. Bagi kamu yang memiliki kulit berminyak, pasti pernah mengalami kondisi dimana makeup menjadi cakey ataupun malah cepat luntur. Lalu, bagaimana cara mengatasinya? Yuk, simak trik ini.

Rahasia Makeup Tahan Lama untuk Kulit Berminyak

Coba ikuti langkah-langkah sebelum kamu menggunakan makeup, agar makeup bisa tahan lama ya, ladies!

 
(function(d, s, id) { var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0]; if (d.getElementById(id)) return; js = d.createElement(s); js.id = id; js.src = 'https://connect.facebook.net/en_US/sdk.js#xfbml=1&version=v2.12'; fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs); }(document, 'script', 'facebook-jssdk'));
Rahasia Makeup Tahan Lama untuk Kulit Berminyak

Hai kamu pemilik wajah yang mudah berminyak, geregetan ngga sih kalo kamu sudah makeup, tapi makeup-mu jadi tidak tahan lama karena wajahmu berminyak? Yuk, lihat tips dari Devina ini agar makeup-mu awet sampai nanti malam. #cchannelid #makeup Temukan tips cantik lainnya hanya di C Channel !

Posted by C Channel on Thursday, March 29, 2018
  1. Gunakan sabun wajah yang mengandung glycolic acid atau salicyly acid.
  2. Jangan lupa untuk tetap menggunakan pelembap meskipun kulit wajah kamu sudah berminyak. Setelah mencuci muka, wajah cenderung kehilangan kelembapannya.
  3. Gunakan primer agar makeup tidak cepat luntur setelah beberapa jam. Primer juga dapat menutupi pori-pori wajah kamu agar makeup kamu bisa tampak mulus.
  4. Di dalam memilih base makeup, gunakan oil free dan non comedogenic makeup, agar tidak membuat pori-pori kamu tersumbat.
  5. Gunakan setting spray, agar makeup wajah kamu tahan lama.

Tips Foundation untuk Kulit Berminyak

 
(function(d, s, id) { var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0]; if (d.getElementById(id)) return; js = d.createElement(s); js.id = id; js.src = 'https://connect.facebook.net/en_US/sdk.js#xfbml=1&version=v2.12'; fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs); }(document, 'script', 'facebook-jssdk'));
Tips Foundation untuk Kulit Berminyak

Kulit berminyak seringkali membuat foundation cepat luntur dan cakey :( Yuk simak bagaimana cara membuat foundation terlihat lebih halus dan tahan lama di kulit berminyak. <3 #cchannelid #makeup Temukan video makeup lainnya hanya di C Channel! Oya, C Channel juga ada di Instagram lho. Jangan lupa difollow ya! https://www.instagram.com/cchannel_id/

Posted by C Channel on Tuesday, November 21, 2017

Jika selama ini foundation yang kamu gunakan sering menjadi cakey ketika di siang hari, bisa jadi kamu tidak mengaplikasikannya dengan tepat. Cek langkah-langkah yang tepat berikut ini, ladies.

  1. Bersihkan wajah terlebih dahulu sebelum menggunakan foundation.
  2. Oleskan es batu pada wajah kamu. Es batu dapat mengencangkan pori-pori kamu dan membuat kulit menjadi lebih lembut, seperti ketika kamu menggunakan primer.
  3. Meskipun es batu memiliki fungsi yang hampir sama dengan primer, tapi kamu perlu menggunakan primer agar makeup bisa lebih tahan lama.
  4. Gunakan foundation jenis powder.
  5. Gunakan bedak tabur dengan label no-sebum untuk menyerap minyak pada wajahmu.

Nah, itu dia cara menggunakan foundation dengan tepat agar makeup kamu tidak 'cakey'  setelah beberapa jam. Untuk trik-trik lainnya, jangan lupa selalu tonton video lainnya di C CHANNEL ya, ladies.

Ayu Dewi Handayani
An editor of words.
Share this article

Artikel Terkait