Kawaii Beauty Japan

Lifestyle

3 Cara Menjadi Cantik Luar dan Dalam yang Perlu Kamu Tahu

Bukan hanya dari make up saja lho, ladies!

Desita Natalia Gunawan

Cara menjadi cantik tidak hanya dari pandai menggunakan make up saja, ladies! Berbicara soal kecantikan seorang wanita, ada beberapa alasan dan sudut pandang tertentu yang membuat seorang wanita terlihat cantik. Mulai tentang penampilan, makeup, cara berbicara hingga pola pikir seorang wanita dapat menjadi kategori hal-hal yang membuat seorang wanita tampak cantik.

Seseorang yang telah dianugerahi wajah yang cantik dan penampilan menarik, namun seringkali masih ada saja yang merasa bahwa dirinya adalah tidak cantik. Untuk membangun kepercayaan diri tersebut, berikut ini adalah tiga langkah mudah agar tampak cantik luar dan dalam. Yuk, simak!

Perilaku

Perilaku

Kecantikan juga terpancar melalui sikap. Jangan pernah membanding-bandingkan kamu dengan orang lain. Hal tersebut hanya membuat kamu merasa selalu kekurangan dan lupa untuk bersyukur. Tidak ada wanita yang terlihat cantik jika terus mengeluh tentang hidupnya bukan? Hal yang kedua yaitu, jangan pernah menunda-nunda dalam mengerjakan suatu pekerjaan. Menunda-nunda pekerjaan adalah perilaku yang akan menyulitkan anda diwaktu yang akan datang. Buatlah schedule atau jadwal harian tentang apa saja yang harus anda selesaikan (to-do list).

Kamu juga harus menjadi seseorang yang positif. Menjadi orang yang berpikiran positif membawa pengaruh yang positif juga pada lingkungan sekitar kita dan yang terakhir, jangan lupa untuk selalu bersikap sopan dan ramah pada setiap orang agar aura kecantikan kita semakin terpancar. Siapapun pasti menyukai sebuah senyuman ramah bukan?

Bisa Merawat Diri Sendiri

Mandi susu

Merawat diri sendiri yang dimaksudkan adalah menjalani pola hidup sehat dengan cara makan makanan bergizi, menghindari junk food, dan berolahraga. Jangan lupa rawat juga kesehatan kulit dengan memakai moisturizer dan sunscreen untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV. Memilih kosmetik dengan bahan-bahan yang aman juga diperlukan agar kulit selalu sehat dan terhindar dari kanker maupun gangguan kesehatan lainnya.

Meskipun kamu bisa make up namun sebaiknya jangan menggunakan make up terlalu tebal karena didalam makeup banyak terkandung bahan-bahan kimia yang dapat mempercepat penuaan dini. Pakailah make up hanya saat diperlukan, bukan setiap hari.

Pandai Bersosialisasi

Bersosialisasi

Hidup bermasyarakat, menjalin pertemanan adalah hal yang menyenangkan. Lakukan hal-hal yang menyenangkan bersama keluarga, sahabat, dan teman. Membangun hubungan yang baik dengan orang lain (khususnya keluarga) akan membuat hati kita merasa senang sehingga terhindar dari stres setelah bekerja seharian, dan memudahkan kita melewati kesulitan yang kita alami karena ada orang-orang yang siap membantu kita dan mendukung kita. Manusia adalah makhluk sosial, untuk itu membangun hubungan baik dengan orang lain adalah hal yang penting.

Nah, itu dia cara menjadi cantik yang bisa kamu coba, ladies! Kecantikan alami kamu bisa terpancar bukan hanya dari luar, tapi juga kecantikan dari dalam. Selamat mencobanya.

Tagged in:
Desita Natalia Gunawan
Just a little girl with a thousand dreams.
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Jadi Influencer

Apa saja sih manfaat yang bisa kamu dapatkan jika jadi seorang influencer? Apa benar influencer juga memiliki manfaat untuk brand? Yuk baca selengkapnya.

Tha Arpy