Kawaii Beauty Japan

Health

Lakukan 5 Tips Cantik Ini agar Kamu Tetap Sehat Meski Sering Lembur

Lembur tak akan jadi halangan untuk senantiasa tampil sehat dan cantik. Mau tahu gimana caranya, ladies?

Melisa

Bagi para wanita karier, menyelesaikan pekerjaan dengan baik adalah sebuah kebahagiaan tersendiri. Maklum saja, karier cemerlang memang menjadi impian bagi sebagian besar wanita modern saat ini. Tidak mudah posisi tersebut. Sehingga tak sedikit wanita yang merelakan waktunya demi kerja lembur.

Hati-hati, ladies. Sering lembur bisa bikin kesehatan menurun dan kecantikan memudar. Jika kamu ingin tetap sehat dan cantik meski sering lembur, jangan lupa melakukan hal-hal ini, ya.

Minum Air Dalam Jumlah Cukup

Minum air putih

Konsumsi air tidak cuma dibutuhkan oleh sistem metabolisme tubuh. Kulitmu juga butuh air untuk menjaga kelembapan alaminya. Selain itu, jumlah cairan dalam tubuh juga erat kaitannya dengan konsentrasi. Kalau kamu kekurangan cairan, sudah pasti konsentrasimu jadi mudah terganggu.

Masalah Ngemil Juga Patut Diperhatikan

Ngemil

Menyelesaikan pekerjaan memang asyik bila dilakukan sembari ngemil. Sayangnya, tidak semua camilan baik untuk kesehatan dan kecantikanmu. Hindari camilan berupa makanan dalam kemasan yang tinggi kalori serta minuman manis. Sebagai gantinya, kamu bisa mengonsumsi kacang panggang, buah, camilan berbahan dasar oatmeal, dan keripik sayuran. Tentu saja aneka camilan sehat tersebut juga harus dinikmati dengan porsi seimbang.

Jangan Malas untuk Bergerak

Jangan malas bergerak

Kendati kamu selalu merasa malas bergerak karena setumpuk pekerjaan, jangan sampai kamu tidak bergerak sama sekali, ya. Luangkan waktu 5 hingga 15 menit untuk meregangkan otot-otot tubuh. Kamu bisa pergi ke toilet, membeli makan malam di luar kantor, berjalan-jalan keliling kantor, atau melakukan gerakan-gerakan senam ringan.

Mengistirahatkan Mata Sejenak

Tidur

Tak hanya tubuh yang kelelahan jika dipaksa lembur terus menerus. Matamu juga akan mengalami hal yang sama. Untuk memperbaiki kondisi kesehatan mata, pijatlah bagian dahi dan pelipis perlahan-lahan sembari memejamkan mata. Kamu juga bisa melihat objek-objek yang jauh dengan warna terang untuk membantu lensa mata beradaptasi. Kalau ingin merasakan efek relaksasi yang lebih nyaman lagi, siapkan saja masker khusus mata yang bisa didinginkan di kulkas terlebih dahulu.

Jangan Malas Membersihkan Wajah

Bersihkan wajah

Setelah lembur selama beberapa jam, kamu pasti merasa sangat lelah dan mengantuk. Tetapi hendaknya rasa lelah dan ngantuk tidak membuatmu malas membersihkan wajah. Luangkan waktumu untuk mandi dan membersihkan wajah secara seksama karena sisa-sisa make up dan kotoran di wajah harus segera dibersihkan supaya tidak menimbulkan gangguan kulit.

Mengonsumsi Suplemen

Mengonsumsi vitamin

Aktivitas pekerjaan super padat sering membuatmu lalai menjaga pola makan. So, kamu harus lebih memperhatikan asupan nutrisi harianmu. Kekurangan asupan nutrisi bisa disiasati dengan mengonsumsi suplemen secara teratur. Suplemen berbahan alami yang mengandung vitamin dan mineral akan membuat tubuhmu tetap bugar dan bersemangat selama lembur.

Wanita cerdas dan modern bukanlah wanita yang mau merelakan waktu berharganya untuk lembur. Melainkan wanita yang cermat menjaga diri sendiri meski dihadapkan oleh setumpuk pekerjaan. Karena kamu adalah wanita cerdas, pasti kamu bisa melakukannya, ladies!

Melisa
day-dreamer, night-thinker, black enthusiast :)
Share this article

Artikel Terkait