Kawaii Beauty Japan

Health

Kuku Cantikmu Sering Patah? 7 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya!

Atasi 7 penyebab kuku patah berikut ini agar kuku indahmu jadi lebih sehat dan kuat. Karena menjaga kesehatan kuku itu perlu lho.

Melisa

Bagi wanita, kuku adalah salah satu bagian tubuh yang menjadi indikator kecantikan. Memiliki kuku yang lentik, sehat, dan terawat tentu sangat menyenangkan, ya. Setiap gerakan tanganmu pasti akan membuatmu jadi lebih percaya diri dengan kuku yang cantik. Sayangnya, tidak semua wanita bisa mempunyai kuku cantik nan sehat. Masalah kuku sering patah justru mengurangi keindahan tanganmu. Bila kamu sering mengalami kuku patah, mungkin 7 hal berikut inilah yang jadi penyebabnya.

Terlalu Sering Mengetik di Smartphone

Faktanya, kuku yang sering kontak langsung dengan layar smartphone berteknologi touch screen ternyata gampang patah. Apalagi jika kamu terlalu bersemangat saat mengetik chat, membalas email, atau bermain game. So, hati-hati saat menggunakan smartphone-mu, ya.

Kamu Kekurangan Zat Besi

Kadar zat besi yang rendah dalam tubuh bisa mempengaruhi kesehatan kuku. Sebab zat besi dibutuhkan untuk mengangkut darah dan oksigen ke seluruh organ tubuh, termasuk kuku. Bila kuku kekurangan darah nutrisi, tentu saja teksturnya jadi rapuh dan mudah patah.

Hanya Menggunakan Body Lotion di Pagi Hari

Penggunaan body lotion juga mempengaruhi kesehatan kukumu. Kulit yang lembap juga membantu kukumu terhidrasi secara baik. Oleh sebab itu, penggunaan body lotion harus dilakukan minimal 2 kali sehari. Atau bahkan lebih sering lagi jika kamu memiliki aktivitas yang padat di luar ruangan.

Kurang Teliti Memilih Cat Kuku

Perpaduan aroma bahan bakar dan etanol memang mirip dengan aroma cat kuku. Selain itu memang kedua bahan tersebut sering menjadi bahan dasar dalam pembuatan cat kuku. Bahkan aseton untuk menghapus cat kuku juga bisa membuat kuku jadi kering dan rapuh. Alangkah lebih baik bila kamu memilih cat kuku yang kandungannya alami dan baik untuk kesehatan kukumu.

Tidak Menggunakan Base Coat Sebelum Mengecat kuku

Mengecat kuku tidak boleh sembarangan, ladies. Bahan kimia berupa etil asetat atau butil asetat berpotensi merusak kukumu bila terlalu sering digunakan. Solusinya, gunakan sedikit lotion pada seluruh permukaan kukumu. Biarkan hingga olesan lotion mengering kemudian kamu pun bisa mulai mengecat kukumu.

Menggunting Kutikula Kuku

Kutikula adalah bagian yang membatasi kuku dan kulit tangan. Perawatan kuku di salon biasanya termasuk pengguntingan kutikula agar bentuk kukumu tampak rapi. Padahal bagian kutikula sangat penting bagi kuku. Kutikula membantu melindungi kuku dari serangan bakteri, infeksi dan mencegah masuknya air ke kuku. Sebaiknya kutikula kukumu tidak digunting supaya kukumu tetap sehat dan kuat, ya. Jika kamu menjaga kelembaban kuku dan kulit tanganmu, niscaya bagian kutikula kuku tak akan mengganggu penampilanmu.

Kekurangan Asupan Vitamin B

Sebuah studi yang diterbitkan pada Jurnal Kosmetik Dermatologi menyatakan bahwa konsumsi 2,5 mg vitamin B per hari bisa membantu menjaga kekuatan kuku hingga 6 sampai 9 bulan. Jadi, mudah saja kalau tak ingin kuku cantikmu patah. Kamu tinggal mengonsumsi makanan yang kaya vitamin B.

Itu dia ladies, penyebab dari kuku cantikmu mudah patah. Satu hal yang perlu diingat adalah jangan sampai perawatan kuku ala modern yang kamu lakukan malah merusak kukumu di kemudian hari, ya. Lakukan hal-hal sederhana dan konsumsi makanan bernutrisi agar kuku cantikmu senantiasa sehat dan tak mudah patah.

Tagged in:
Melisa
day-dreamer, night-thinker, black enthusiast :)
Share this article

Artikel Terkait