Kawaii Beauty Japan

Lifestyle

Strategi Cantik Fashion Nona XXL

Kamu salah satu dari wanita cantik berukuran XXL? Kamu sudah lelah memilih, atau bosan melihat bentuk badan yang tidak sesuai dengan baju yang kamu kenakan? Ini saatnya kamu berubah

Yenni Octavia

Kata siapa wanita yang ukuran bajunya XXL tidak bisa tampil cantik dan menarik? Semua wanita itu cantik. Terlepas dari lingkar tubuh yang memang lebih lebar daripada wanita-wanita yang berukuran standar (dari S sampai L), bahkan wanita yang berukuran baju XXL pun bisa tampil cantik.

Apa kamu salah satu dari wanita-wanita cantik berukuran XXL? Kalau iya, mungkin kamu sudah lelah memilih-milih baju, atau bosan melihat bentuk badan yang tidak sesuai dengan baju yang kamu kenakan? Ini saatnya kamu berubah. Kalau kamu memang tidak ingin melakukan diet untuk mengecilkan segala ukuran lingkar badan, siasatilah caramu berpakaian.

BACA JUGA: Benarkah Minuman Soda Diet Tidak Membuat Gemuk?

Memangnya bisa? Bisa! Penasaran kan? Beberapa kilo dapat tertutupi asal kamu tahu cara menyiasatinya. Yuk simak tips tips di bawah ini:

Atasan

Buat kamu yang memiliki lemak berlebih di bagian lengan, hindari baju dengan tangan yang terlalu ketat. Baju berlengan panjang lurus (yang tidak mengecil), atau berlengan kelelawar cukup bagus untuk menutupi lengan besarmu dan memberi kesan lenganmu kecil.

Kalau kamu sebenarnya termasuk yang badannya tidak banyak lemak, tapi perutnya buncit, hindari menggunakan baju ketat. Karena hanya akan membuat kebuncitan perutmu lebih menonjol.

Pakaian longgar yang menutupi pantat juga bisa jadi solusi buat kamu yang bagian bawah torsonya besar. Hindari jaket yang memiliki sabuk atau yang memiliki garis aksen benang di bawah bagian dada.

Karena akan membuat kamu terlihat seperti ibu hamil atau terlihat ‘penuh’.

Celana/Rok Bawahan

Hindarilah celana hipster yang akan menonjolkan perut besarmu.

Gunakanlah celana yang pinggangnya berada di pusar atau minimal 5 cm lebih tinggi dari pinggang celana hipster. Apabila memilih celana bahan, pilihlah yang ukurannya satu ukuran lebih besar dari ukuran kamu.

Ketika memilih rok, pilihlah yang berbentuk lurus, jangan yang mengecil seperti rok sepan. Karena akan memperlihatkan kesan besar pada paha Anda.

BACA JUGA: Kecilkan Paha dengan Gerakan Sederhana

Warna dan Aksesoris

Warna gelap adalah warna yang sangat dicintai wanita berukuran besar, tapi apabila bahan yang kamu kenakan tebal, kamu juga harus berhati-hati karena akan memberikan kesan ‘penuh’ dan risih pada penampilanmu.

Tapi, ternyata warna terang juga bisa menjadi warna pilihan wanita yang bertubuh besar. Asal warna yang dipilih  senada, atasan dan bawahan.

Jangan gunakan aksesoris berukuran besar yang akan menambah kesan ‘penuh’ pada dirimu, dan hindari pakaian yang berwarna-warni (kecuali kamu cukup percaya diri untuk mengenakannya)  dan sabuk berukuran besar. Karena itu memberi kesan besar pada dirimu.

Nah ladies, sekarang, tidak takut lagi kan mix and match baju kamu! Asal tahu tips dan triknya, kamu juga bisa tampil fashionable kok! Semangat! 

Tagged in:
Yenni Octavia
A new blogger, who love makeup, travelling, food, and everything good!!
Share this article

Artikel Terkait

Manfaat Jadi Influencer

Apa saja sih manfaat yang bisa kamu dapatkan jika jadi seorang influencer? Apa benar influencer juga memiliki manfaat untuk brand? Yuk baca selengkapnya.

Tha Arpy